Sport
Senin, 11 Februari 2013 - 12:04 WIB

JELANG REAL MADRID Vs MAN UNITED: Ramos Beri Peringatan MU

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sergio Ramos. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

MADRID – Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, menebar ancaman kepada Manchester United. Pemuncak klasemen Liga Premier Inggris itu harus waspada dengan kebangkitan Madrid.

Advertisement

Madrid akan melanjutkan kampanyenya di Liga Champions dengan menjamu United pada fase knock out babak 16 besar leg pertama di Santiago Bernabeu, Kamis (14/2/2013) dini hari WIB.

Menghadapi United, Ramos mengaku skuat sedang on fire. Ini dibuktikan Los Galacticos, julukan Madrid, dengan meraih kemenangan telak 4-1 atas Sevilla pada lanjutan La Liga Spanyol, Minggu (10/2/2013) dini hari WIB.

Advertisement

Menghadapi United, Ramos mengaku skuat sedang on fire. Ini dibuktikan Los Galacticos, julukan Madrid, dengan meraih kemenangan telak 4-1 atas Sevilla pada lanjutan La Liga Spanyol, Minggu (10/2/2013) dini hari WIB.

Kebangkitan Madrid di Santiago Bernabeu itu juga ditandai kembali moncernya sang bintang, Cristiano Ronaldo. Eks pemain United ini tampil garang dengan menciptakan hattrick ke gawang Sevilla.

“Cristiano sedang mengalami momen terbaik dalam kariernya dan kami sangat beruntung memilikinya di Real Madrid,” ujar Ramos dilansir The Sun, Senin (11/2/2013).

Advertisement

“Memang benar, bahwa di sini sangat penting untuk menjaga clean sheet dan mencoba mempertahankan tingkat offensive kami. Kami memiliki para pemain yang mampu menciptakan bahaya,” beber Ramos.

Ramos memang tak berlebihan jika menganggap Madrid telah bangkit. Pasalnya pada laga sebelumnya, Madrid secara mengejutkan takluk dari peringkat 14 La Liga, Granada, 0-1, dua pekan lalu. Menyedihkannya lagi, kekalahan Madrid itu tercipta berkat gol bunuh diri CR-7, julukan Ronaldo.

Kekalahan ini juga membuat peluang Madrid mempertahankan gelar La Liga kian menipis. Los Galacticos kini terpaut semakin lebar dengan jarak 16 poin dari pemuncak klasemen sementara, Barcelona.

Advertisement

Meski demikian, Ramos yang akan menggantikan peran Iker Casillas sebagai kapten, mengaku hal bukanlah masalah besar. Yang terpenting, Madrid sudah menemukan kembali jalur kemenangannya.

“Kami bereaksi sangat baik setelah kekalahan dari Granada. Madrid harus menunjukkan wajahnya tiap hari. Memang benar ini merupakan laga [melawan United] terpenting musim ini karena kami tak bisa kembali ke belakang,” beber Ramos.

“Kami akan menjalani pertandingan super penting dan mental tim menjadi keyakinan kami akan mengalahkan United,” imbuh Ramos.

Advertisement

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif