Sport
Selasa, 28 Januari 2014 - 07:55 WIB

JELANG SOUTHAMPTON VS ARSENAL : Tantangan Berat The Gunners Pertahankan Puncak Tahta

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Laga Southhampton vs Arsenal beberapa waktu lalu. JIBI/theguardian.com

Solopos.com, SOUTHAMPTON — Arsenal mendapatkan tantangan berat untuk mempertahankan posisi puncak klasemen saat harus bertandang ke markas Southampton Selasa (28/1/2014). Kedua tim akan bertemu St. Mary’s dalam lanjutan pekan ke 23 Premier League.

Seperti dilansir Merdeka.com, kemenangan bermakna penting bagi The Gunners untuk bisa menjauh dari kejaran Manchester City dan Chelsea yang menguntit di bawah mereka dengan masing-masing selisih satu dan dua poin.

Advertisement

Sementara tuan rumah juga jelas akan memberikan perlawanan untuk mempertahankan keangkeran kandang mereka saat menjamu Arsenal.

Kali terakhir Arsenal menang di sana adalah sepuluh tahun lalu dengan skor 1-0 berkat gol tunggal Robert Pires.

Mauricio Pochettino bisa menurunkan sebagian besar pemain terbaiknya dalam laga ini. Victor Wanyama siap kembali setelah absen lama sejak Desember silam.

Advertisement

Dua pemain yang dipastikan absen adalah Gaston Ramirez dan Dejan Lovren akibat sama-sama mengalami cedera panjang. Sementara striker Pablo Osvaldo tengah menjalani sanksi internal akibat perilaku indisipliner.

Sementara bagi armada Arsene Wenger, tiga pemain penting yang sudah hampir pulih dari cedera berpotensi menjalani comeback dari bangku cadangan yaitu Aaron Ramsey, Mikel Arteta, dan Thomas Vermaelen. Sementara striker Yaya Sanogo, Abou Diaby, Nicklas Bendtner, dan Theo Walcott dipastikan absen karena mengalami cedera.

Dalam pertemuan terakhir kedua tim pada Januari 2013 silam, pertandingan berakhir dengan hasil imbang 1-1 setelah gol Gaston Ramirez mampu disamakan oleh gol bunuh diri Guly do Prado. Tentu Arsenal tidak ingin mengulang hasil serupa, yang bisa berakibat hilangnya posisi puncak dari genggaman mereka. (JIBI/Solopos)

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif