SOLOPOS.COM - John Terry

John Terry

LONDON–Eks kapten Timnas Inggris, John Terry menampik segala kekhawatiran terkait keikutsertaannya di Euro 2012. Bek sentral Chelsea tersebut yakin bisa pulih tepat waktu dari cedera lutut dan bisa membela Inggris di Polandia/Ukraina 2012.

Promosi Yos Sudarso Gugur di Laut Aru, Misi Gagal yang Memicu Ketegangan AU dan AL

Terry yang mengalami cedera lutut sejak awal Januari menjalani operasi lutut di pekan lalu. Pemain 31 tahun itu telah menepi dalam enam pertandingan bagi klubnya, Chelsea, dan absen ketika Inggris menghadapi Belanda pada laga persahabatan di Wembley, Kamis (1/3/2012) dini hari WIB.

Dari laporan yang berkembang akhir-akhir ini, ada kekhawatiran Terry kesulitan pulih tepat waktu untuk memperkuat The Three Lions, julukan Inggris, di Euro 2012 yang digelar di Polandia dan Ukraina pada Juni-Juli mendatang. Namun Terry langsung membantah rumor itu dan meyakini bisa kembali memperkuat Chelsea dan Inggris.

“Saya jelas akan kembali sebelum akhir musim untuk membantu tim di Liga Premier dan untuk Euro. Operasi berjalan bagus dan saya merasa sangat nyaman,” ujar Terry kepada The Sun seperti dilansir Sky Sports, Rabu (29/2/2012).

“Dokter bedah sedikit mencukur tulang lutut kanan saya lalu dilakukan penggosokan dan itu menyebabkan pembengkakan. Namun kami semua yakin operasi telah mengatasi masalah (di lutut) dan sepertinya saya bisa cepat kembali (bermain),” imbuh Terry.
Terry pun yakin bisa kembali membela The Blues, julukan Chelsea, dalam enam pekan mendatang. “Staff medis mengatakan empat hingga enam pekan sebelum saya bermain lagi. Namun, semoga saja bisa pulih lebih cepat dari itu,” harap Terry.

(Aeranie Nur Hafnie/JIBI/SOLOPOS)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya