SOLOPOS.COM - Chiara Marvella Handoyo asal PB Djarum saat berlaga di Seleknas PBSI 2022 di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur. (Twitter/INABadminto)

Solopos.com, JAKARTA – Atlet bulu tangkis asal Klaten, Chiara Marvella Handoyo, keluar sebagai juara tunggal putri Seleksi Nasional (Seleknas) PBSI 2022 yang digelar di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (21/12/2022).

Chiara adalah atlet binaan PB Djarum Kudus. Dengan keberhasilan tersebut Chiara berhak lolos masuk ke Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) PBSI di Cipayung untuk 2023.

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Pada hari ketiga Seleknas PBSI 2022, Chiara berhasil mengalahkan dua lawannya masaing-masing di babak semifinal dan final. Di semifinal Chiara menundukkan Azzahra Melani Arjisetya dengan skor 21-10, 21-13 dan di final ia mengalahkan rekan sesama klub PB Djarum, Aura Ihza Aulia, dengan skor 21-15, 21-12.

Dikutip dari laman resmi PB Djarum, Chiara berharap bisa bersaing dengan seniornya dan mengukir banyak prestasi setelah lolos masuk Pelatnas ini. Ia juga berharap bisa memperkuat tim junior Indonesia pada Asia Junior Championships dan World Junior Championships 2023 mendatang. Pada 2022 ini, Chiara belum berhasil lolos seleksi untuk ikut turnamen level junior tersebut.

“Di Pelatnas ingin bisa lebih baik lagi prestasinya,” ungkap Chiara.

Baca Juga: Daftar Lengkap Peserta Seleknas PBSI 2022, Berebut Tiket ke Pelatnas 2023

Chiara yang masuk PB Djarum melalui jalur Audisi Umum di Solo pada 2016 tersebut juga menyatakan keberhasilannya menembus Pelatnas PBSI juga menjadi salah satu harapan terbesar kedua orangtuanaya.

“Senang bisa masuk Pelatnas, karena orangtua kan juga berharap saya bisa masuk. Jadi saya bisa ikut ke pertandingan yang lebih tinggi lagi,” ujar atlet kelahiran 2005 ini.

“Rasanya senang banget, enggak nyangka juga. Apalagi di semifinal tadi saya menang dari pemain yang mengalahkan saya di Sirnas kemarin Tadi saya berjuang maksimal saja. Di final (Seleknas PBSI 2022)  ketemu teman sendiri jadi sudah tahu pola mainnya. Jadi saya main kaya di latihan saja,” ungkap Chiara kepada tim media PB Djarum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya