SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Kabar pemain Francesco Totti yang diberitakan bersitegang dengan Luciano Spaletti.

Solopos.com, ROMA – Pemain AS Roma, Francesco Totti, dilaporkan bersitegang dengan pelatih Luciano Spaletti. Tapi sama halnya dengan Spaletti, Totti membantah kabar tersebut.

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Perdebatan Totti dengan Spaletti disebut terjadi tak lama setelah Roma diimbangi Atalanta 3-3. Totti dikabarkan tak suka dengan komentar Spaletti seusai pertandingan. Padahal pemain 39 tahun itu yang menjadi penyelamat Roma dengan gol penyama yang dicetaknya di menit akhir.

Spaletti sendiri sudah membantah hal tersebut. Dia bahkan menyebut Totti merupakan sosok yang sangat penting bagi klub. Dia pun menganggap Totti masih bisa bermain dalam beberapa tahun ke depan.

“Saya marah kepada Totti karena dia seharusnya mencetak satu gol lagi. Bagaimanapun saya memperlakukannya seperti pemain penting untuk klub ini,” ujar Spalletti seperti dikutip dari Gazzetta dello Sport, Selasa (19/4/2016).

“Dia adalah ikon Roma. Dia akan memutuskan kapan dia pensiun, tapi dia bisa bermain beberapa tahun lagi,” imbuhnya.

Dalam wawancara berbeda, Totti mengucapkan hal senada dengan Spaletti. Dia menyebut tak bersitegang dengan pelatih berkepala plontos itu. Toti menilai isunya dengan Spaletti terlalu dibeasr-besarkan.

“Segalanya baik-baik saja, malam ini kami akan pergi makan malam bersama, dia adalah orang yang sangat baik. Itu sudah masa lalu bagi kami berdua dan terlalu dibesar-besarkan,” tutur Totti.

“Saya masih percaya saya punya banyak hal untuk diberikan kepada Roma tapi saya bertahan atau tidak, itu tidak bergantung kepada saya,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya