SOLOPOS.COM - Andrea Dovizioso di Indonesia. (Dapurpacu.com)

Kabar pembalap datang dari Andrea Dovizioso yang berkunjung ke Indonesia.

Solopos.com, JAKARTA — Sebelum duo pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa, tiba di Sentul pertengahan bulan ini, rupanya Andrea Dovizioso sudah terlebih dahulu menjejakkan kakinya di Jakarta.

Promosi Championship Series, Format Aneh di Liga 1 2023/2024

Dilaporkan laman Detik, Jumat (5/2/2016), salam satu pembalap tim Ducati Corsa itu mendarat di Indonesia Kamis (4/2/2016) setelah tiga hari sebelumnya menjalani tes pramusim Motogp 2016 di Sepang, Malaysia. Sama seperti Valentino Rossi di Bali beberapa waktu lalu, kehadiran Dovi–sapaan akrab Dovizioso–di Tanah Air juga dalam rangka jumpa fans.

Kegiatan yang dilakoni pembalap bernomor 04 itu selama di Indonesia antara lain rolling bersama pengguna motor Ducati yang tergabung dalam klub Ducati Desmo Owners Club (DDOCI) dan Ducati Superbike Owners (DSO), meet and greet, dan diskusi singkat.

“Kedatangan Dovisioso merupakan salah satu apresiasi dari Ducati Racing karena fansnya Ducati di Indonesia merupakan salah satu yang terbesar,” ungkap Managing Director PT Garansindo selaku Distributor Ducati Indonesia, Dhani Yahya.

Informasi lain yang berhasil dihimpun Solopos.com dari laman Dapurpacu, rupanya Dovi datang ke Indonesia tidak sendirian. Rekan setim Andrea Iannone itu ditemani oleh Paolo Ciabatti yang tidak lain adalah Direktur Ducati Corsa Racing.

Meski dalam suasana santai, Dovi tampak mengenakan wearpack lengkap seperti ketika ia tampil di sirkuit Motogp. Dalam kegiatan rolling tersebut tampak Dovi membesut motor gede (moge) Ducati Panigale 1299 berkelir merah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya