SOLOPOS.COM - Pemain Bali United, Eky Taufik (kiri), berebut bola dengan gelandang Persija Jakarta, Osvaldo Haay (kanan), pada pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Minggu (6/3/2022) malam. (Antara/Nyoman Hendra Wibowo)

Solopos.com, SOLO – Persela Lamongan dipastikan turun kasta atau terdegradasi dari Liga 1 ke Liga 2 musim depan. Kemenangan 2-0 Barito Putera atas Persik Kediri pada Sabtu (19/3/2022) memastikan tim Laskar Joko Tingkir itu turun ke kasta kedua sepak bola Indonesia setelah bertahan di Liga 1 selama belasan tahun.

Persela promosi ke level teratas sepak bola Tanah Air pada 2004 silam. Dengan menyisakan dua pertandingan, Persela Lamongan yang masih tertahan di posisi ke-17 dengan 21 poin tak mungkin lagi mengejar posisi ke zona aman.

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

Baca Juga: 18 Tahun Hiasi Liga 1, Persela Lamongan Turun Kasta Ke Liga 2

Persela Lamongan terdegradasi ke kasta kedua sepak bola Indonesia ternyata menjadi kabar menyedihkan bagi Kapten Persis Solo, Eky Taufik, yang kini tengah membela Bali United. Di sisi lain, Eky Taufik sukses mengantarkan Persis Solo kembali ke Liga 1 setelah sekian lama berkutat di Liga 2.

“Sedih pasti sedih, tapi kebanggaan tetap akan menjadi kebanggaan sampai kapan pun dan di mana pun itu. Perjuangan belum berakhir, segera bangkit dan segera kembali ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia,” tulis Eky Taufik, Minggu (20/3/2022).

Baca Juga: Kompetisi Dihentikan, Kapten Persela Lamongan Pilih Pulkam ke Sragen Ternak Lele

Eky Taufik memang sangat kental dengan nama Persela Lamongan. Pemain asal Sragen itu sudah 11 tahun berkostum tim yang bermarkas di Stadion Surajaya, Lamongan tersebut.

Eky Taufik mengawali karier sebagai pemain sepak bola profesional juga di Persela Lamongan. Eky Taufik pernah menimba ilmu di Persela Youth sebelum lolos ke tim senior dan bermain bersama legenda sepak bola Indonesia, almarhum Choirul Huda. Bahkan sebelum bergabung dengan Persis Solo di Liga 2 2021, menantu legenda Arseto Solo, Sri Widadi itu merupakan kapten Persela Lamongan.

Baca Juga: Ini Klasemen Liga 1 2021/2022, Bali United Sudah di Depan Pintu Juara

Bergabung dengan Laskar Sambernyawa, Eky Taufik yang didapuk sebagai kapten sukses membawa klub kebanggaan masyarakat Kota Bengawan promosi ke Liga 1 musim depan.

Eky Taufik juga menjadi idola baru bagi para suporter Kota Solo karena ketegasan serta sosok pemimpin di dalam dan luar lapangan. Eky Taufik yang berduet dengan Abduh Lestaluhu pun selalu menjadi pilihan utama Pelatih Persis Solo, Eko Purdjianto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya