SOLOPOS.COM - Andre Breitenreiter Gantikan Di Matteo Latih Schalke 04 (Bundesliga.com)

Karier pelatih Andre Breitenreiter berlanjut di klub Jerman, Schalcke 04.

Solopos.com, GELSENKIRCHEN — Klub sepak bola Jerman, Schalke 04, menunjuk Andre Breitenreiter sebagai pelatih menggantikan Roberto Di Matteo. Karier pelatih asal Jerman ini cukup bersinar setelah membawa Paderborn promosi ke Bundesliga.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Dilansir Sportsmole, Sabtu (13/6/2015), menurut manajer Schalke 04, Horst Heldt, alasan menunjuk Breitenreiter sebagai pelatih berusia 41 tahun ini karena memiliki gaya permainan yang sangat atraktif. Karier pelatih mulai bersinar sejak melatih Hannover dan Paderborn.

“Saya harap pelatih Breitenreiter akan memberikan gaya yang atraktif, menyerang, dan bisa mengangkat performa tim,” kata Horst Heldt.

Sebagaimana diberitakan Espn, Sabtu, Heldt  yakin Andre Breitenreiter bisa membuat prestasi Schalke 04 lebih baik daripada Roberto Di Matteo musim lalu. Roberto Di Matteo yang baru semusim melatih Schalke 04 tidak bisa memenuhi target manajemen tim lolos ke Liga Champions musim depan.

Roberto Di Matteo sukses membawa Chelsea juara Liga Champions pada 2012. Sayang, belum ada semusim Di Matteo dipecat Chelsea. Pada 2015 ini Di Matteo mengundurkan diri dari Schalke karena hanya membawa tim tersebut berada di peringkat keenam Liga Jerman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya