SOLOPOS.COM - Jamie Vardy (Dailymail)

Karier pemain Jamie Vardy yang ingin bertahan di Leicester.

Solopos.com, LEICESTER – Jamie Vardy menjadi salah satu nama yang berjasa membawa Leicester City menjadi kampiun Liga Premier Inggris 2015/2016. Hal itu membuatnya diisukan menjadi incaran klub-klub top Eropa.

Promosi Mudik: Traveling Massal sejak Era Majapahit, Ekonomi & Polusi Meningkat Tajam

Tapi Vardy menegaskan dirinya bahagia di Leicester. Dia pun ingin bertahan bersama tim besutan Claudio Ranier tersebut. Apalagi timnya baru saja memenangi Premier League dan akan berlaga di Liga Champions musim depan.

Vardy memang tampil mengesankan musim ini. Dia menjadi top skorer Leicester dengan torehan 24 gol. Dia pun bersaing dengan harry Kane dalam perebutan gelar top skorer Liga Premier Inggris.

Tak hanya itu, Vardy juga telah mencatatkan delapan asisst untuk The Foxes. Menariknya di musim ini Vardy juga mencatatkan rekor baru di Premier League. Dia menjadi pemain pertama yang mampu mencetak 11 gol secara beruntun di Premier League, mengalahkan Ruud van Nistelrooy saat masih berseragam Manchester United.

Vardy sendiri masih memiliki kontrak hingga 2019 di Leicester. Tapi karena performa apiknya itu, Vardy santer diberitakan bakal menjadi bidikan tim-tim top. Tapi pemain 29 tahun itu menegaskan masih bahagia di Leicester.

“Aku baru saja memenangi liga dan akan bermain di Liga Champions musim depan. Aku bahagia di sini,” kata Vardy seperti dikutip dari Sky Sports, Selasa (10/5/2016)

“Hal ini sudah kukatakan sebelumnya dan aku akan kembali mengatakannya lagi, kami [para pemain] betul-betul seperti saudara. Kami tidak sekadar sekalinya Anda meninggalkan tempat latihan, ya sudah, Anda tidak akan bertemu dengan mereka sampai besok. Kami justru terus berbicara satu sama lain, pergi makan bersama. Kurasa di ruang ganti kami, itu adalah hal utama yang membuat kami bisa seperti seakrang,” imbuhnya.

“Akan ada nama-nama yang muncul di sepanjang musim panas, tapi dengan pemain yang kami punya, dan fakta memenangi liga, dan Liga Champions di musim depan, Anda akan berharap hal itu akan menjaga kami tetap bersama,” lanjut pemain Timnas Inggris tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya