SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Karier pemain Miroslav Klose yang belum menentukan masa depannya.

Solopos.com, ROMA – Miroslav Klose telah memastikan bakal hengkang dari Lazio akhir musim ini. Namun dia belum menentukan akan bermain untuk klub mana nantinya.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Kontrak pemain asal Jerman itu berakhir musim ini dan manajemen Lazio tak memperpanjangnya. Klose telah memainkan laga terakhirnya bersama Lazio saat menghadapi Fiorentina pada pekan terakhir Liga Italia 2015/2016 di Stadion Olimpico, Minggu (15/5/2016) malam WIB.

Di laga itu, Klose menyumbang satu gol lewat tendangan penalti. Namun sumbangan satu gol Klose itu tak bisa menyelamatkan Lazio dari kekalahan, Biancoceleste kalah dengan skor 2-4 dari Fiorentina. Lazio pun hanya finis di posisi kedelapan dengan 54 poin.

Posisi itu berbeda jauh dengan musim lalu di mana mereka finis di posisi tiga besar dan berlaga di kompetisi Eropa. Akibat finis kedelapan itu, Lazio pun dipastikan bakal absen di kompetisi antarklub Benua Biru.

Mengenai Klose, pemain 37 tahun itu belum menentukan ke mana ia selanjutnya akan berlabuh. Sejauh ini ada beberapa klub Eropa yang tertarik. Ada pula klub asal Amerika Serikat yang berniat membidiknya.

“Saya belum memutuskan apapun. Saya bilang kepada manajer saya bahwa saya ingin menuntaskan musim dengan baik, lalu kita lihat saja tawaran yang datang,” ujar Klose seperti dikutip Soccerway, Senin (16/5/2016).

“Saya masih menikmati permainan ini dan kondisi saya bagus, jadi saya ingin terus mencetak gol,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya