SOLOPOS.COM - Adam Johnson ditangkap polisi (Reuters)

Karier pemain Adam Johnson yang dipecat Sunderland.

Solopos.com, SUNDERLAND – Sunderland resmi memutus kontrak winger mereka, Adam Johnson. Hal itu dilakukan Sunderland lantaran si pemain terlibat dalam kasus seksual terhadap anak di bawah umur.

Promosi Pramudya Kusumawardana Bukti Kejamnya Netizen Indonesia

Keputusan Sunderland itu diberikan tak lama setelah Johnson mengakui kesalahannya di persidangan di Pengadilan Braford, Jumat (12/2/2016). Johnson mengaku bersalah dalam kasus seksual yang melibatkan dirinya dengan seorang gadis berusia 15 tahun.

“Setelah pengakuan bersalah dari Adam Johnson, klub pada hari ini mengakhiri kontrak dia dengan efek langsung. Klub tidak akan membuat komentar lebih jauh,” demikian pernyataan resmi Sunderland seperti dilansir BBC, Jumat (12/2/2016).

Itu berarti Johnson mengakhiri musim ini lebih cepat. Padahal kontrak Johnson sendiri bersama Sunderland akan habis pada akhir musim ini. Sebelumnya, Dia juga sempat diskors oleh klub usai ditangkap polisi setempat pada Maret 2015 sebelum merumput lagi di masa-masa akhir musim 2014-15.

Johnson sendiri tampil cukup baik musim ini dengan sudah membuat dua gol dari 19 penampilan. Salah satunya adalah gol ke gawang Liverpool akhir pekan kemarin. Gol itu membawa semangat para pemain The Black Cats hingga akhirnya mereka meraioh hasil imbang 2-2 setelah tertinggal 2-0 lebih dulu.

Namun, tak hanya kehilangan klub, Johnson juga kehilangan sponsor peralatan olahraga pribadinya. Perusahaan apparel ternama, Adidas, juga resmi memutus kerjasama dengan pesepak bola 28 tahun tersebut.

“Kami sudah memutus kontrak Adam Johnson dengan efek langsung menyusul penyataan bersalahnya pada hari Rabu. Kami sudah mengirimkan surat dan mencapai persetujuan secara verbal dengan manajemen dia,” bunyi pernyataan resmi Adidas, dilansir Espnfc, Jumat.

Johnson yang lahir di Sunderland memulai kariernya di klub Middlesbrough. Dia kemudian pindah ke Manchester City pada Febrauri 2010. Tak lagi mendapat tempat utama di City, Johnson kemudian bergabung dengan Sunderland pada 2012. Dia juga tercatat telah membela Timnas Inggris sebanyak 12 kali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya