Sport
Jumat, 11 Desember 2015 - 10:25 WIB

KEJUARAAN BASKET : Kompetisi di Solo Minim, Warrior Bikin Kejuaraan

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ketua Warrior Solo yang juga penggagas kejuaraan basket Warrior Cup 2015, Alan Adi Pratama (tengah), saat menggelar jumpa pers di Cafedangan, Solo, Kamis (10/12/2015). Kejuaraan Warrior Cup yang akan mempertemukan pemain berusia 22-40 tahun ini akan digelar di lapangan SMPN 26 Solo dan GOR Manahan, mulai Jumat-Minggu (11-13/12). (Espos/Imam Yuda Saputra)

Kejuaraan Basket bakal digelar di Kota Solo

Solopos.com, SOLO – Minimnya kompetisi bola basket di Kota Solo membuat komunitas pencinta olahraga basket di Kota Solo gregetan. Mereka pun akhirnya memberanikan diri untuk menggelar kejuaraan basket antarklub Solo yang diberi tajuk Warrior Cup 2015.

Advertisement

Kompetisi yang akan diikuti delapan klub asal Solo, yakni Lallers, Seba, Guardian, BSM, Sparta, Islamic, MBLT dan Warrior ini akan digelar mulai Jumat-Minggu (11-13/12) mendatang. Babak penyisihan hingga semifinal akan digelar di lapangan SMPN 26 Solo pada Jumat dan Sabtu, sementara partai perebutan tempat ketiga dan grand final dilangsungkan di GOR Manahan, Solo, Minggu.

Ketua Warrior Solo yang juga penggagas kejuaraan, Alan Adi Pratama, mengaku event ini menjadi langkah awal untuk menghidupkan kembali kompetisi basket di Kota Solo. Ia berharap ke depan, turnamen ini tidak hanya diikuti oleh klub-klub asal Solo, tapi juga tingkat Jawa Tengah.

“Kejuaraan ini sendiri adalah keberanian kami untuk menghidupkan kompetisi basket, khususnya untuk para mantan pemain. Kami lihat kompetisi di Solo juga tidak terlalu ramai, jadi perlu digalakkan,” ujar Alan Adi saat menggelar jumpa pers di Cafedangan, Solo, Kamis (10/12/2015).

Advertisement

Meski hanya lingkup Kota Solo, kejuaraan bukan berarti tanpa peminat. Beberapa sponsor seperti Tata Motor, Honda Timbul Jaya, Solo Bakery hingga Buku Tulis Siswa turut ambil bagian dalam memberi dukungan agar kejuaraan ini berlangsung dengan sukses.

Sementara itu, untuk tim yang akan bertanding ternyata sebagian besar sudah acap menjalani latihan bersama. Tim-tim ini berisikan para pemain yang berusia antara 22 – 40 tahun.

Alan Adi mengaku dalam kejuaraan kali ini, Lallers yang menyandang predikat sebagai juara bertahan diunggulkan untuk mempertahankan gelarnya. Kendati demikian, langkah Lallers tidak lah mudah karena di awal kejuaraan sudah ditantang Seba, yang juga difavoritkan juara.

Advertisement

“Kami enggak mau sesumbar. Lihat saja besok di lapangan seperti apa. Tapi pastinya untuk ikut kejuaraan ini kami sudah mempersiapkan segalanya dengan matang,” ujar ofisial tim Lallers, Simone.

Lallers memang layak diunggulkan. Selain berpredikat juara bertahan, Lallers diperkuat salah satu skuat Liga Basket Mahasiswa asal UMS Solo, Faisal.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif