Sport
Sabtu, 19 Agustus 2023 - 15:59 WIB

Kejuaraan Grasstrack Tandai Kebangkitan Sirkuit Assalaam Hypermarket Pabelan

Ichsan Kholif Rahman  /  Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Salah satu pembalap beraksi di sirkuit grasstrack Assalaam, Pabelan, Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Sabtu (19/8/2023). (Solopos.com/Ichsan Kholif Rahman)

Solopos.com, SOLO – Ratusan pembalap dari berbagai wilayah adu cepat di Grasstrack Championship MX 1/2 Abad Piala Dandim 0726 dan Kapolres Sukoharjo di Sirkuit Assalaam Hypermarket, Pabelan, Kabupaten Sukoharjo, pada Sabtu dan Minggu (19-20/8/2023).

Kejuaraan grasstrack ini sekaligus menandai kebangkitan Sirkuit Assalaam Hypermarket bagi pencinta otomotif di Soloraya.

Advertisement

Ketua Panitia, Hartono, saat dijumpai wartawan di sela-sela kegiatannya, Sabtu (19/8/2023) mengatakan event grasstrack mempertandingkan  24 kelas bergengsi dari anak-anak, pembalap profesional, hingga kelas veteran. Tercatat 400-an pembalap dari berbagai wilayah di Indonesia bakal bersaing memperebutkan Piala Dandim dan Kapolres Sukoharjo.

“Banyak anak yang ikut tampil di ajang ini. Memang kami mencari bibit-bibit muda. Tetapi kelas veteran juga dihadirkan,” kata dia

Dia menambahkan banyak dari peserta dari luar kota mengapresiasi sirkuit ini. Hal itu karena akses menuju sirkuit sangat mudah dan dekat dengan fasilitas umum seperti supermarket dan tempat ibadah. Alhasil, crosser nasional ternama seperti Ivan Harry dan Feri Irawan juga bersaing di ajang ini.

Advertisement

Sementara itu, Endi Endot Widjanarko, yang juga crosser mengatakan Sirkuit Assalaam Hypermarket Pabelan, Sukoharjo ini memiliki banyak handicap yang tidak ditemukan di sirkuit lain. Apalagi, kondisi sirkuit ini sudah berbeda dengan kondisi dulu.

Sirkuit juga punya berbagai keunggulan seperti luasan hingga lintasan yang lebar. Kondisi ini membuat persaingan di seluruh kelas menjadi kompetitif. Para pembalap juga dituntut memiliki fisik yang prima serta motor yang bisa melaju kencang.

“Sirkuit akan aktif lagi, nanti akan dibuka untuk pelajar juga seperti di hari Senin, Selasa, dan Rabu. Semoga muncul atlet-atlet baru yang bisa mengharumkan nama daerah hingga Indonesia,” ujar dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif