Sport
Senin, 28 Desember 2015 - 14:25 WIB

KEJUARAAN SEPATU RODA : Rogliss Boyong 3 Emas di Sidoarjo

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi.dok

Kejuaraan Sepatu Roda di Sidoarjo menyajikan Roglis meraih tiga medali emas.

Solopos.com, SIDOARJO – Klub sepatu roda Kota Solo, Roda Glinding Solo (Rogliss), hanya mampu memboyong 3 emas, 4 perak, dan 8 perunggu dari ajang Kejurnas Antarklub Piala Bupati Sidoarjo XII, Sabtu-Minggu (26-27/12/2015). Meski demikian, Rogliss cukup puas dengan hasil yang diperoleh dari ajang yang digelar di depan Rumah Dinas Bupati Sidoarjo itu.

Advertisement

Kabidbinpres Roglis, Novita Erry, mengaku raihan dari Sidoarjo itu sudah cukup membuat timnya puas. Apalagi, raihan itu sudah melampau target yang dicanangkan Roglis yang semula hanya mengincar dua medali emas.

“Torehan itu sudah melebihi ekspektasi kami yang sejak awal hanya membidik dua emas. Hasil itu bisa menjadi tambahan motivasi atlet lain untuk meraih prestasi serupa,” ujar Erry dalam pesan singkatnya kepada Solopos.com, Minggu (27/12/2015).

Dari data yang diterima Solopos.com, tiga medali emas Rogliss itu dua di antaranya disumbangkan Ziillaan Kamal A.S. yang tampil di kelompok usia B (8-10 tahun) kelas standar jarak 500 dan 1000 meter. Sementara, emas lainnya hasil dari raihan Enrico Devin Perkasa di nomor speed junior jarak 500 meter.

Advertisement

Sedang untuk medali perak disumbangkan Dandi Saputro di kelas speed nomor KU B Putra ITT 300 m dan 500 m, serta Alifia Marcheta Nadine P di kelas standar KU B Putri 1000 m dan Audrey Nethania W KU D putri 1000 m.

Sementara untuk medali perunggu diraih Alifia Marcheta Nadine P (KU B putri 500 m), Anindita Ramadhani (KU C putri 100 m), Jud Praja Athallah S (KU D putra 1000 m dan 500 m), Audrey Nethania W (KU D putri 500 m), Darrel Belva W (KU C putra ITT 300 m), Darin Hasna J. (KU C putri 500 m), serta Enrico (junior putra ITT 300 m).

Dengan torehan ini, Rogliss pun menempati peringkat kedelapan dalam perolehan medali di Kejurnas Antarklub Piala Bupati Sidoarjo itu. Sementara, juara pertama berhasil diboyong oleh klub Kiss dari Karawang.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif