SOLOPOS.COM - ilustrasi.dok

Kejuaraan sepatu roda di Malang diwarnai dengan tim Rogliss Solo yang berhasil meraih delapan medali.

Solopos.com, SOLO — Tim sepatu roda asal Solo, Rogliss, berhasil membawa pulang delapan medali pada Kejuaraan Sepatu Roda ke VII Antarklub Piala Wali Kota Malang 2016 yang digelar di Jalan Kertanegra, Malang, Sabtu-Minggu (2-3/4/2016). Kedelapan medali itu terdiri dari empat emas, dua perak, dan dua perunggu.

Promosi Enjoy the Game, Garuda! Australia Bisa Dilewati

Sebanyak empat itu dipersembahkan oleh Zilaan Kamal pada kategori standart di KU B putra 500 meter dan tiga di speed, yakni Pascalis Aryo di KU A putra 1.000 meter dan Eleonora Cinta KU A putri 1.000 meter serta 500 meter. Sedangkan dua perak disumbangkan Salwa Varlina KU C putri 500 meter (standart) dan Suci Nur di KU C putri 1.000 meter (speed). Sementara dua perunggu diraih Salwa Varlina KU C putri 1.000 meter dan Pascalis Aryo KUA putra ITT 300 (speed).

“Kami sudah sering ikut event ini hampir setiap tahun. Hasilnya cukup baik sekaligus untuk menguji kemampuan anak-anak,” kata Humas Rogliss, Erry Novita, kepada wartawan, Senin (4/4/2016).

Di event Wali Kota Malang Cup 2016 ini Rogliss mengirimkan sebanyak 19 atlet, yang terdiri dari tujuh atlet di kategori speed dan 12 standart. Ajang ini sendiri diikuti oleh 365 atlet dari 25 klub sepatu roda se-Indonesia. Kejuaraan ini dimenangkan oleh klub asal Semarang, Kairos, yang menjadi juara umum dengan perolehan medali 17 emas, 15 perak, dan 12 perunggu.

Posisi runner up direbut klub Silver asal Semarang dengan delapan emas, empat perak, dan lima perunggu. Tempat ketiga diamankan MILS asal Malang dengan tujuh emas, enam perak, dan sembilan perunggu.

“Secara keseluruhan progres atlet lebih baik. Kami berharap ini terus bisa ditingkatkan lagi,” jelas Erry.

Sebelumnya, Rogliss memboyong 15 medali dari ajang Kejurnas Antarklub Piala Bupati Sidorarjo XII 2015, Desember lalu. Medali sebanyak itu terdiri dari tiga emas, empat perak, dan delapan perunggu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya