Sport
Jumat, 8 Februari 2019 - 18:25 WIB

Kisah Ibunda Cristiano Ronaldo Berjuang Melawan Kanker

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Cristiano Ronaldo dikenal sebagai mega bintang sepak bola yang sangat menyayangi ibunya, Dolores Aveiro. Di sisi lain, ibunda Cristiano Ronaldo tersebut menyimpan kisah mengharukan tentang perjuangannya melawan kanker payudara.

Seperti dikutip dari Mirror.co.uk, Jumat (8/2/2019), kisah haru itu dicurahkan Dolores pada wawancara di salah satu stasiun televisi di Portugal belum lama ini. Dolores mengaku mengidap kanker payudara sejak 2007 silam.

Advertisement

Berbagai macam usaha, seperti menjalani opreasi di Madrid, Spanyol, telah dilakukan Dolores demi kesembuhannya. “Saya menjalani operasi pada payudara yang lain di Madrid, saya sudah menjalani radioterapi dan sekarang saya berjuang untuk hidup saya,” ucap ibunda dari peraih lima Ballon D’Or tersebut.

Dolores tak berkenan menyebutkan kapan kali pertama ia menjalani operasi kanker payudara. Dia memang merahasiakan hal itu rapat-rapat. “Tidak ada yang tahu soal hal itu,” lanjutnya.

Nyawa ibunda Cristiano Ronaldo tersebut disebut-sebut selamat berkat operasi di salah satu rumah sakit. Atas hal itu, pria yang kini bermain untuk Juventus tersebut menyumbangkan uang senilai 100.000 Pound Sterling atau sekitar Rp1,8 miliar pada 209 silam kepada rumah sakit di Madrid itu untuk pengembangan fasilitas kanker.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif