SOLOPOS.COM - Tim basket 3x3 Kota Solo bertanding di Porprov Jateng 2023 melawan tim Kabupaten Tegal, Jumat (4/8/2023). (tangkapan layar kanal Youtube)

Solopos.com, SOLO—Kontingen Kota Solo berada di urutan keempat klasemen perolehan medali di hari pertama Porprov Jateng 2023 Pati Raya.

Kota Semarang masih menunjukkan dominasinya di puncak klasemen dengan koleksi 122 medali dengan perincian 51 emas, 40 perak, dan 31 perunggu.

Promosi Primata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

Hingga pukul 18.00 WIB, Kota Solo telah mengoleksi 59 medali terdiri dari 14 emas, 22 perak, dan 23 perunggu.

Sementara itu, Grobogan berada di urutan kedua klasemen dengan koleksi 63 medali yang terdiri atas 21 emas, 21 perak, dan 21 perunggu.

Peringkat ketiga diduduki Kabupaten Pati dengan 56 medali perinciannya 16 emas, 18 perak, dan 22 perunggu. Perolehan medali emas Kota Solo diraih dari cabor sepatu roda dengan dua emas, kempo lima emas, muaythai satu emas, balap motor satu emas, wushu tiga emas, panahan dua emas.

Pembukaan berlangsung di Stadion Joyokusumo Kabupaten Pati pada Sabtu (5/8/2023 malam. Porprov Jateng 2023 menggunakan 57 venue. Sementara penutupan akan digelar di Kabupaten Kudus. 

Ada 70 cabang olahraga yang dipertandingkan. Lalu ada 862 nomor lomba untuk memperebutkan 2.583 set medali. Total atlet yang berlaga ada 7.442 atlet.

Kabupaten Grobogan menjadi tuan rumah untuk tujuh cabor yaitu  voli indoor, gulat, drumband, paralayang, gantole, kempo, dan pordasi.

Kabupaten Blora 10 ada cabor yakni angkat besi, angkat berat, panjat tebing, tenis lapangan, judo, aeromodelling, binaraga dan fitness, panahan, sambo, aserta ju jitsu.

Kemudian Kabupaten Rembang lima cabor meliputi wushu, muaythai, catur, pencak silat, dan voli pantai.

Kabupaten Jepara 11 cabor yaitu sepak takraw, sepak bola, futsal, woodball, renang, balap sepeda, petanque, dansa, selam, squash, dan triathlon.

Selanjutnya Kabupaten Kudus  11 cabor yakni bulutangkis, tenis meja, hockey, anggar, soft tenis, bola basket, biliard, balap motor, gatebal, kickboxing, dan softball.

Kabupaten Pati 12 cabor, atletik, taekwondo, sepatu roda, tinju, senam, tarung drajat, karate, dayung, menembak, bridge, hapkido, bola tangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya