SOLOPOS.COM - Klub voli putri Korea Selatan yang dibela Megawati Hangestri Pertiwi, Daejeon JungKwanJang Red Sparks. (Instagram/red_sparks).

Solopos.com, SOLO–Klasemen terbaru Liga Voli Putri Korea Selatan (V-League) seusai tim yang diperkuat Megawati Hangestri Pertiwi, Daejeon JungKwanJang Red Sparks menumbangkan Hyundai E&C Hillstate di laga ke-4.

Daejeon JungKwanJang Red Sparks, baru saja memetik kemenangan atas pemuncak klasemen sementara, Hyundai E&C Hillstate.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Berlaga di Chungmu Gymnasium, Daejeon, Red Sparks menang meyakinkan, 3-0, atas Hyundai E&C Hillstate, Minggu (29/10/2023).

Megawati dan kolega menang dengan skor 25-22, 25-21, dan 25-16. Namun, meski menang, Red Sparks tak beranjak dari tabel klasemen sementara Liga Voli Putri Korea Selatan (V-League).

Red Sparks berada di urutan keempat dengan poin delapan dari 4 pertandingan. Tim asal Daejeon itu memiliki poin sama dengan GS Caltex.

Namun, GS Caltex belum memainkan partai keempat dan berhak di posisi lebih tinggi karena belum mengalami kekalahan.

Adapun Red Sparks sempat kalah pada laga kedua V-League musim ini.

Meski begitu Red Sparks meramaikan persaingan di papan atas karena hanya berjarak dua poin dari Hyundai E&C Hillstate yang mengemas 10 angka.

Megawati dan kawan-kawan mencatat rekor apik saat bermain di kandang, Chungmu Gymnasium, dengan dua kemenangan beruntun. Total, Red Spark membukukan tiga kali kemenangan dan satu kali kalah.

Terkhusus Megawati, pemain 24 tahun ini juga menjadi pemain penting buat kiprah Red Sparks musim ini. Megawati mencetak 22 angka saat melawan Hyundai E&C Hillstate.

Secara keseluruhan, Megawati telah mengemas 95 angka dalam empat laga. Pemain berjuluk Megatron itu masuk jajaran top skor Liga Voli Korea Selatan dan dua kali menyabet gelar pemain terbaik atau most valuable player (MVP).

Berikut klasemen terbaru Liga Voli Putri Korea Selatan:

  1. Hyundai E&C Hillstate – 10 Poin
  2. Pink Spiders – 9 Poin
  3. GS Caltex KIXX – 8 Poin
  4. Daejeon JungKwanJang Red Sparks – 8 Poin
  5. AI Peppers Savings Bank – 3 Poin
  6. IBK Altos – 2 Poin
  7. Korea Expressway Hi-Pass – 2 Poin

Itulah klasemen terbaru Liga Voli Putri Korea Selatan.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Klasemen Liga Voli Korea: Red Sparks Menang, Megawati Cs di Urutan 4”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya