SOLOPOS.COM - Timnas Indonesia (Ligaindonesia.co.id)

Kualifikasi Piala Dunia 2018 digelar Juni. Timnas Indonesia masuk Grup F.

Solopos.com, JAKARTA —  Timnas Indonesia akan menjalani laga Kualifikasi Piala Dunia 2018. Skuat Garuda tergabung di Grup F bersama bersama Thailand, Vietnam, Irak, dan Taiwan.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

Dikutip dari Pssi.org, Kamis (16/4/2015), undian babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona AFC telah dilakukan di Kuala Lumpur, Selasa (14/4/2015). Undian ini juga untuk putaran kedua Kualifikasi Piala Asia 2019.

Laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 akan dimulai 11 Juni 2015 hingga 29 Maret 2016 mendatang dengan sistem kandang dan tandang. Sebanyak 12 tim terdiri dari juara grup dan empat runner up terbaik akan lolos ke babak ketiga.

Melihat hasil undian Kualifikasi Piala Dunia 2018 tersebut, Direktur Teknik PSSI, Pieter Huistra, menyampaikan pendapatnya. Pria asal Belanda ini berbicara peluang Timnas Indonesia.

“Timnas Indonesia yang masuk ke grup F memang berat. Ini tantangan besar bagi skuat Garuda untuk melakukan yang terbaik dalam grup ini,” ujar Huistra.

Peluang Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2018 masih terbuka. Huistra berharap skuat Garuda mampu tampil konsisten dan lolos ke babak selanjutnya.

“Peluang tentu ada, karena setiap tim bisa saja kehilangan poin dalam setiap pertandingan. Saya berharap mereka semua bermain konsisten, karena itu merupakan faktor yang sangat penting dalam menghadapi setiap turnamen sepak bola Internasional,” harap Pieter Huistra.

Berikut ini pembagian grup Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2018 dan SEA Games 2015.

Pembagian Grup Timnas Indonesia Senior
Grup F:  Irak, Vietnam, Thailand, Indonesia, Taiwan

Pembagian Grup Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2015
Grup A: Indonesia, Singapura, Myanmar, Kamboja dan Filipina

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya