SOLOPOS.COM - Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring di Palembang, Sumatra Selatan, Senin (25/9/2023). (ANTARA/Ahmad Rafli Baiduri).

Solopos.com, PALEMBANGPSSI menunjuk Kota Palembang menjadi tuan rumah pertandingan timnas Indonesia menghadapi Brunei Darussalam di babak kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Oktober 2023 mendatang. Laga ini akan digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ).

Sekretaris Umum Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sumatra Selatan AKBP (Purn) Syahril Musa menjamin Palembang siap menjadi tuan rumah laga timnas Indonesia vs Brunei Darussalam.

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

“Saya mendapatkan konfirmasi dari Sekjen PSSI, kemungkinan Kota Palembang ditunjuk menjadi tuan rumah laga Indonesia menghadapi Brunei Darussalam di babak kualifikasi Piala Dunia 2026, pada 12 Oktober 2023. Dan segala sesuatu yang diperlukan itu sudah disiapkan” kata Syahril dikutip Solopos.com dari Antara, Senin (26/9/2023).

Meski demikian, pihaknya saat ini masih menunggu surat resmi dari PSSI, apakah Sumsel itu ditunjuk sebagai tuan rumah atau provinsi lain.

“Sebab provinsi lain yang berada di luar Sumatra, yakni Kalimantan itu juga bersedia apabila ditunjuk sebagai tuan rumah,” katanya.

Dia melanjutkan lapangan yang digunakan pada laga tersebut yakni Stadion GSJ di Kota Palembang selalu siap walaupun saat ini menjadi homebase Sriwijaya FC pada Liga 2 Indonesia.

“Karena pada 10 Oktober 2023, Sriwajaya FC akan bertanding di Stadion GSJ. Namun, pihak pengelola sudah mengonfirmasi tetap siap, sebab masih memiliki waktu dua hari jelang pertandingan timnas Indonesia,” ujarnya.

Dari segi keamanan, apabila pertandingan tersebut tetap dilaksanakan, PSSI Sumsel langsung berkoordinasi dengan Polrestabes Kota Palembang tentang standar pengamanan selama pertandingan.

“Piala Dunia merupakan ajang internasional, sehingga kami menginginkan jalan pertandingan ini selalu aman dan tidak terjadi apa-apa selaku tuan rumah,” kata Syahril.

Sementara itu, Direktur Utama Jakabaring Sport Center (JSC) Meina Fatriani Paloh menyatakan sudah mempersiapkan Stadion GSJ agar tidak mengalami kendala selama pertandingan berlangsung.

“Pada 10 Oktober 2023, Sriwijaya FC akan menggunakan stadion saat menghadapi PSPS Pekan Baru. Maka dari itu, kami lebih ekstra perawatannya menjelang laga Timnas Indonesia menghadapi Brunei Darussalam pada babak kualifikasi Piala Dunia 2026,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya