Sport
Kamis, 19 Juli 2012 - 11:06 WIB

LAGA PRAMUSIM: Chelsea Tundukkan Seattle Sounders 2-4

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Romelu Lukaku (kanan) saat berlaga melawan Seattle Sounders, Kamis (19/7) (chelseafc.com)

Romelu Lukaku (kanan) saat berlaga melawan Seattle Sounders, Kamis (19/7) (chelseafc.com)

JOGJA—Chelsea FC berhasil menundukkan Seattle Sounders, 2-4 dalam laga perdana tur pra musim mereka di Amerika Serikat, Kamis (19/7).

Advertisement

Gol Chelsea dilesakkan Romelu Lukaku pada menit ketiga dan 44, Eden Hazard menit 11 serta Marko Marin menit 40. Dua gol Seattle Sounders dicetak F. Montero pada menit 14 dan 32.

Dua gol yang dilesakkan Lukaku seolah menjadi pembuktian “Raksasa Belgia” atas kualitasnya sebagai penyerang utama Chelsea bersaing dengan peraih Golden Boot Piala Eropa 2012, Fernando Torres. Sementara bagi Marin dan Hazard, gol yang mereka cetak menjadi pembuka keran gol di Chelsea pasca-kepindahan dari klub lama, Werder Bremen dan Lille.

Pada pertandingan yang disaksikan 53.309 penonton itu, Chelsea tampil agresif dengan menampilkan sejumlah pemain muda seperti Lucas Piazon, Gael Kakuta, Sam Hutchinson, Joshua McEachran dan talenta muda Belgia Kevin de Bruyne.

Advertisement

Seperti dilansir website resmi mereka, Chelsea akan kembali berlaga pada 23 Juli menghadapi PSG, 26 Juli melawan MLS All Stars, dan terakhir menghadapi AC Milan pada 29 Juli.(ali)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif