SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Salt Lake City (Solopos.com)--Los Angeles Lakers bangkit dari ketertinggalan di dua kuarter pertama sebelum berbalik memukul Utah Jazz 96-85. Hasil ini membuat Jazz dipastikan gagal lolos ke babak play-off.

Bertandang ke Energy Solutions Arena, Sabtu (2/4/2011), Lakers bermain buruk di kuarter pertama dan sempat tertinggal 13-26. Di awal kuarter kedua, Jazz malah sempat unggul 17 angka, 41-24.

Promosi Bukan Mission Impossible, Garuda!

Namun Lakers pantang menyerah dan perlahan memangkas ketertinggalan dengan melaju 10-0 di akhir kuarter kedua. Di akhir kuarter ini, keunggulan Jazz tinggal enam poin, 48-42.

Di dua kuarter terakhir, Lakers menggila. Secara keseluruhan di kuarter ketiga dan keempat ini Lakers unggul 52-35 dan akhirnya menutup pertandingan dengan kemenangan 96-85.

Kobe Bryant menjaringkan 21 angka dalam 30 menit dan Pau Gasol menceploskan 16 angka plus sembilan rebound. Lamar Odom bangkit dari bangku cadangan dan mendonasikan 16 angka.

CJ Miles menjadi pengumpul angka terbanyak buat Jazz dengan sumbangan 24 poinnya. Al Jefferson dan Paul Millsap mencetak masing-masing 17 dan 16 angka tetapi tidak sanggup menolong Jazz yang tengah dilanda krisis pemain.

Dengan kekalahan ini, Jazz yang saat ini duduk di posisi ke-11 di Wilayah Barat dipastikan gagal lolos ke play-off yang hanya diperuntukkan bagi delapan tim teratas di masing-masing wilayah.

Hasil NBA:

Charlotte 77-89 Orlando
New Jersey 90-115 Philadelphia
Cleveland 107-115 Washington
Milwaukee 88-89 Indiana
Chicago 101-96 Detroit
Memphis 93-81 New Orleans
Boston 83-88 Atlanta
Miami 111-92 Minnesota
San Antonio 114-119 Houston
Denver 99-90 Sacramento
Oklahoma City 91-98 Portland
LA Clippers 98-111 Phoenix
LA Lakers 96-85 Utah

(dtc/tiw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya