Sport
Kamis, 7 Februari 2013 - 16:04 WIB

Lance Armstrong Atlet Paling Dibenci di Amerika

Redaksi Solopos.com  /  Esdras Ginting  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Lance Armstrong/www.hollywood.com

Lance Armstrong/www.hollywood.com

NEW YORK—Skandal doping benar-benar telah mencederai nama Lance Armstrong. Dari seorang atlet pujaan, ia belakangan menuai cibiran dan memuncaki daftar atlet Amerika Serikat paling tidak disukai.

Advertisement

Reputasi Armstrong luluh-lantak ketika bulan lalu mengakui bahwa dirinya memang menggunakan doping dan obat-obatan penambah performa dalam kariernya di arena balap sepeda, termasuk ketika menggondol tujuh gelar juara Tour de France.

Sebelum itu, Armstrong sebenarnya juga sudah dinyatakan bersalah dan dicabut seluruh gelarnya. Namun, pengakuannya yang baru dilakukan belakangan kian melengkapi “kejatuhan” pria yang sebelumnya disarati puja-puji itu.

Nama Armstrong kemudian memuncaki daftar atlet AS paling tidak disukai, yang dirilis Forbes dalam situs resminya. Disebutkan AFP, Armstrong cuma mendapatkan 15% suara positif–paling sedikit–dari para peserta survei Nielsen/E-Poll. Jumlah itu setara dengan pemain American Football Manti Te’o, tetapi Armstrong “menang” karena dinilai punya nama yang lebih tenar.

Advertisement

Te’o, linebacker di University of Notre Dame, saat ini dinilai sebagai salah satu pemain berbakat yang punya prospek cerah untuk tampil di National Footbal League (NFL). Tetapi terungkapnya kebohongan seputar pengakuan Te’o tentang kematian kekasihnya, yang ternyata fiktif, sudah membuatnya kehilangan simpati publik.

Di posisi tiga daftar tersebut ada nama pegolf yang juga amat tenar, Tiger Woods. Keberadaannya di daftar itu tidak lepas dari skandal seks Woods yang sudah merusak keluarganya dan mencederai citranya.

10 Besar Atlet AS Paling Tidak Disukai

Advertisement

1. Lance Armstrong
2. Manti Te’o
3. Tiger Woods
4. Jay Cutler
5. Metta World Peace
6. Alex Rodriguez
7. Michael Vick
8. Kurt Busch
9. Kobe Bryant
10. Tony Romo

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif