Sport
Minggu, 4 Maret 2012 - 08:21 WIB

Langgar Jam Malam, BALOTELLI TERANCAM SANKSI

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mario Balotelli (dok)

Mario Balotelli (dok)

MANCHESTER— Tampil baik dengan menyumbang satu gol saat Manchester City menundukkan Bolton Wanderers, Mario Balotelli justru terancam mendapatkan sanksi karena ditengarai melanggar jam malam.

Advertisement

Di Etihad Stadium, Balotelli menyempurnakan kemenangan City menjadi 2-0 dengan golnya di menit ke-69. Sebelumnya, gol bunuh diri Gretar Steinsson menjadi membuka keunggulan The Citizens di paruh pertama pertandingan.

Namun, di balik penampilan apiknya pada laga Sabtu (3/3/2012) malam WIB, Balotelli justru harus siap diperiksa oleh pihak klub karena diduga melanggar jam malam sehari sebelum pertandingan melawan Bolton.

Terkait dengan kebiasaan buruk anak asuhnya itu, manajer City, Roberto Mancini pun memberikan tanggapan.

Advertisement

“Ini adalah Mario, saya tidak tahu apakah ini benar,” jelas Mancini di ESPN Star.

“Saya mendengar tentang ini di stadion karena saya tidak pernah membaca surat kabar. Besok (hari Minggu ini) saya akan berbicara dengan dia – saya sangat kecewa dengan ini.”

Ini tidak benar, tidak hanya bagi saya dan juga squad tai juga untuk dia, karena dia adalah pemain profesional. Dia tidak bisa berada di luar rumah dua hari sebelum pertandingan sampau jam dua dini hari.”

Advertisement

“Jika ini benar kami akan memberikan hukuman maksimal yang bisa kami lakukan,” jelasnya.

Selama memperkuat City, Balotelli sendiri memang acap kali diberitakan melakukan tindakan kontroversial. Dari melakukan pesta kembang api di dalam rumah, hingga menjadi Santa Claus saat hari natal tiba adalah beberapa contohnya.

(detikcom)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif