Sport
Jumat, 1 Juni 2012 - 08:37 WIB

Lawan Persepar, PSS Andalkan Counter Attack

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - BERLATIH—Para pemain PSS Sleman berlatih di Stadion Maguwoharjo, kemarin (31/5) (JIBI/Harian Joja/Eva Syahrani)

BERLATIH—Para pemain PSS Sleman berlatih di Stadion Maguwoharjo, kemarin (31/5) (JIBI/Harian Joja/Eva Syahrani)

SLEMAN—PSS Sleman akan mengandalkan counter attack atau serangan balik saat melawan Persepar Palangkaraya, Sabtu (2/6) di Stadion Tuah Pahoe.

Advertisement

Strategi tersebut akhirnya dipilih sang arsitek lapangan ditengah badai cedera yang merundung tim berjuluk Super Elang Jawa tersebut. Materi pemain yang minim akibat absennya empat pemain inti serta mepetnya waktu persiapan memusingkan pelatih PSS, Widiyantoro dalam meracik strategi tim. Strategi serangan balik pun dianggap yang paling tepat untuk dijalankan.

“Tugas kami terbilang berat dalam menghadapi tim yang bagus serta belum pernah kalah di kandang. Sehingga nanti kami akan mengandalkan serangan balik,” ucap dia ketika dihubungi, kemarin (31/5).

Pelatih berlisensi A Nasional tersebut berusaha memaksimalkan kelengahan para pemain lawan. Sebagai tuan rumah yang juga masih ngotot untuk menang, Persepar tentu akan bermain all out. Keasyikan menyerang tersebutlah yang akan dimanfaatkan Anang Hadi dkk untuk mencuri gol.

Advertisement

Widiyantoro pun membantah jika strategi tersebut merupakan bentuk pesimisme tim terhadap kemampuan serangan pemain yang dibawa. Wiwid, sapaan akrabnya menyatakan meski akan memaksimalkan serangan balik, namun anak asuhannya tetap akan tampil menyerang.

“Kami tetap akan main terbuka dan menyerang, hanya saja memang akan lebih di fokuskan untuk serangan balik,” tegas dia.

Terkait itu, transisi menyerang bertahan yang terlihat sangat kurang baik dalam laga sebelumnya, diakuinya telah dilakukan pembenahan. Ia pun optimistis timnya masih dapat memberikan penampilan terbaik meskipun tidak dengan skuad terbaik.

Advertisement

“Kami akan berjuang secara maksimal karena masih ada peluang. Saya juga yakin pada kemampuan pemain-pemain muda ini,” tegas dia.
Salah satu pemain PSS, Nanda Nasution menyatakan bahwa ia dan tim siap menjalankan strategi dari pelatih. Walaupun pemantapan strategi tidak dilakukan seperti biasa dengan laga uji coba, namun ia dan tim akan semaksimal mungkin menjalankan semua.

“Strategi yang diinstruksikan pelatih adalah serangan balik dan kami siap menjalankan strategi itu, mengambil celah dari asyiknya para pemain lawan,” ucap dia.

Optimisme pun masih di dimiliki pemain ber-jersey 7 tersebut untuk dapat merebut point dari tuan rumah. Meski memang diakuinya hal itu merupakan tugas berat.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif