SOLOPOS.COM - Pemain Persis Solo, Sutanto Tan (kiri), berusaha merebut bola dari pemain Dewa United FC pada pertandingan grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan, Solo, Jumat (24/6/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

Solopos.com, SOLO—Dewa United FC meraih dua kemenangan beruntun dalam laga pramusim menjelang Liga 1 2022-2023. Dewa United yang merupakan lawan Persis Solo di laga perdana Liga 1 mengalahkan Bhayangkara FC 1-0 dan PSKC Cimahi 2-0.

Dikutip dari official site Dewa United FC, kemenangan 2-0 atas PSKC Cimahi diraih Tangsel Warrior dalam laga uji coba di Stadion PTIK Jakarta, Senin (18/7/2022) malam.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Dalam laga melawan tim Liga 2 ini, pelatih Kepala Dewa United FC Nil Maizar menurunkan beberapa nama yang selama ini jarang mendapat menit bermain.

Baca Juga: Persis Solo Pakai 4-4-2 Atasi Delta Sidoarjo 2-0, Jacksen Belum Puas

Meski demikian, Dewa United FC tetap tampil dominan dengan terus menekan pertahanan PSKC. Memasuki menit 36, Dewa United FC membuka keunggulan lewat gol indah Achmad Faris. Faris melepaskan tendangan bebas jarak jauh yang sukses membobol gawang PSKC.

Sampai dengan babak pertama usai, skor 1-0 untuk keunggulan Dewa United FC tetap bertahan.

Memasuki babak kedua, beberapa perubahan dilakukan tim pelatih Dewa United FC dengan memainkan Majed Osman di lini tengah. Hasilnya, serangan-serangan skuat asuhan Nil Maizar terlihat lebih hidup.

Baca Juga: Resmi! Bali United vs Persija Jakarta Buka Liga 1 2022-2023

Peluang sempat didapat Sugeng Efendi pada menit 73, namun tendangannya masih mampu diamankan penjaga gawang PSKC. Sugeng Efendi akhirnya sukses mencetak gol pada 80.

Sukses melewati adangan pemain belakang PSKC, Sugeng lantas melepaskan tendangan keras yang mengubah skor menjadi 2-0.

Memasuki menit 90, peluang sempat didapat Feby Eka, namun tendangan keras kaki kanannya masih melebar dari gawang PSKC. Sampai dengan babak kedua usai, skor 2-0 untuk keunggulan Dewa United FC tetap bertahan.

Baca Juga: Akhiri Uji Coba Pramusim, Persis Solo & Persik Kediri Berbagi Angka 1-1 

Sebelumnya Dewa United FC mengalahkan sesama tim Liga 1 Bhayangkara FC 1-0 di Stadion PTIK Jakarta, Sabtu (16/7/2022) malam. Dewa United FC unggul lewat sontekan Natanael Siringoringo.

Dewa United FC akan menghadapi Persis Solo pada laga perdana Liga 1 2022-2023 pada 25 Juli 2022. Laga sesama tim promosi ini kemungkinan digelar di Stadion Moch Soebroto Kota Magelang.

Persis harus menjamu Dewa United FC di luar kota lantaran  Stadion Manahan dan Stadion Sriwedari Solo akan digunakan untuk venue ASEAN Para Games (APG) 2022 yang akan digelar 30 Juli hingga 6 Agustus mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya