Sport
Kamis, 19 Maret 2015 - 05:55 WIB

LEG II LIGA CHAMPIONS : Barca ke Perempatfinal Seusai Taklukkan City 1-0

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Leg II Liga Champions babak 16 besar antara Barcelona vs Manchester City dimenangkan Barca 1-0.

Solopos.com, BARCELONA — Lionel Messi dkk. sukses menyingkirkan Manchester City untuk melaju ke perempatfinal. Dalam laga leg kedua babak 16 Liga Champions, Barcelona kembali mengalahkan Citizens, kali ini dengan skor tipis 1-0 setelah pada leg pertama El Barca menang 2-1.

Advertisement

Pada laga yang dihelat di Nou Camp, Kamis (19/3/2015) dinihari WIB, Barca tampil dominan. Meski demikian mereka hanya berhasil mencetak satu gol di menit ke-31 lewat Ivan Rakitic. Di babak kedua tak ada gol tambahan tercipta meski City punya kans menyamakan skor lewat penalti Sergio Aguero, yang gagal berbuah gol.

Menang 2-1 di Etihad Stadium akhir Februari lalu, Barca lolos ke perempatfinal dengan unggul agregat 3-1. Sementara City untuk dua musim beruntun selalu terhenti di babak ini dari lawan yang sama pula.

Advertisement

Menang 2-1 di Etihad Stadium akhir Februari lalu, Barca lolos ke perempatfinal dengan unggul agregat 3-1. Sementara City untuk dua musim beruntun selalu terhenti di babak ini dari lawan yang sama pula.

Seperti dilansir detiksport, mendominasi jalannya pertandingan sejak menit awal, Barca akhirnya unggul ketika laga memasuki menit ke-31. Berawal dari serangan di sisi kanan, bola dikuasai Messi yang dikawal dua pemain City.

Messi lalu mengumpan bola ke sisi kiri kotak penalti yang digapai Rakitic. Tanpa pengawalan, Rakitic dengan mudah melambungkan bola melewati hadangan Joe Hart.

Advertisement

Skor 1-0 bertahan hingga turun minum. Dua menit selepas restart Barca nyaris menggandakan keunggulan namun tembakan Jordi Alba dari jarak dekat mampu dihadang Hart.

Barca sempat bikin gol di menit ke-71 tapi dianulir wasit karena Alba sudah dalam posisi offside saat menyambar bola rebound tembakan Neymar yang diblok Hart.

City mendapat penalti setelah Pique dan Javier Mascherano menghentikan laju Aguero di kotak terlarang. Sayang Aguero gagal memaksimalkan jadi gol setelah Marc-Andre Ter Stegen menebak arah tembakannya. Musnalah peluang City untuk menyamakan skor.

Advertisement

Hingga pertandingan berakhir, skor 1-0 tetap bertahan untuk kemenangan Barca. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain
Barcelona: Ter Stegen; Dani Alves (Adriano 91′), Pique, Mathieu, Jordi Alba; Rakitic (Rafinha 83′), Mascherano, Iniesta; Messi, Suarez, Neymar.

Man City: Hart; Sagna, Kompany, Demichelis, Kolarov; Milner (Lampard 86′), Toure (Bony 72′), Fernandinho, Nasri (Jesus Navas 46′); David Siva; Aguero.

Advertisement

Kiper Manchester City Joe Hart selamatkan gawang dari tendangan Lionel Messi. JIBI/Rtr/Carl Recine

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif