Sport
Kamis, 10 Desember 2015 - 05:45 WIB

LIGA CHAMPIONS 2015/2016 : Tekuk Porto 2-0, Chelsea Lolos Bersama Dynamo Kiev

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Chelsea vs Porto (Twitter)

Liga Champions 2015/2016 menyajikan kemenangan Chelsea atas FC Porto.

Solopos.com, LONDON – Chelsea baru bisa memastikan langkahnya ke babak 16 besar Liga Champions 2015/2016 di matchday terakhir fase grup. Melawan FC Porto di Stamford Bridge, Kamis (10/12/2015), Chelsea menang dengan skor 2-0.

Advertisement

Sebelum laga ini digelar, baik Chelsea maupun Porto sama-sama mengemas 10 poin. Sementara di posisi ketiga ada Dynamo Kiev yang juga berpeluang melaju ke 16 besar Liga Champions 2015/2016 dengan torehan 8 poin. Oleh karena itu, Chelsea dan Porto memburu kemenangan untuk mengunci tiket 16 besar.

Seperti dilansir Detik.com, Kamis (10/12/2015), berlaga di depan publiknya sendiri, Chelsea mampu unggul lebih dulu. Baru 12 menit laga berjalan, Chelsea unggul berkat gol bunuh diri Ivan Marcano. Berawal dari penetrasi Diego Costa yang kemudian melepaskan tembakan, namun bola mampu ditepis Iker Casillas. Tapi bola justru mengenai Ivan Marcano dan memantul ke dalam gawang. Skor 1-0 untuk Chelsea.

Advertisement

Seperti dilansir Detik.com, Kamis (10/12/2015), berlaga di depan publiknya sendiri, Chelsea mampu unggul lebih dulu. Baru 12 menit laga berjalan, Chelsea unggul berkat gol bunuh diri Ivan Marcano. Berawal dari penetrasi Diego Costa yang kemudian melepaskan tembakan, namun bola mampu ditepis Iker Casillas. Tapi bola justru mengenai Ivan Marcano dan memantul ke dalam gawang. Skor 1-0 untuk Chelsea.

Pada menit ke-28, Chelsea kembali mengancam. Hazard yang merangsek ke jantung pertahanan Porto kemudian mengoper bola kepada Oscar. Setelah melakukan kerja sama satu-dua dengan Willian, Oscar melepaskan tembakan ke arah gawang. Bola sempat mengenai kaki Marcano dan berbelok melebar dari gawang.

Satu menit kemudian giliran Porto yang mendapat peluang bagus. Sayang, sepakan Maxi Pereira dari sisi kanan kotak penalti masih bisa diblok oleh Oscar. Skor 1-0 untuk Chelsea bertahan hingga turun minum.

Advertisement

Empat menit berselang Porto mengancam. Berawal dari tendangan bebas Miguel Layun, Marcano menyambut bola dengan sundulan. Tapi upayanya itu masih melebar dari gawang Courtois.

Upaya Porto lewat tembakan Cristian Tello juga belum membuahkan hasil. Tembakan kaki kirinya setelah mencoba melewati barisan belakang Chelsea masih bisa dihalau oleh Courtois. Di menit ke-81, Chelsea nyaris menambah keunggulan melalui Hazard, namun tembakan pemain tersebut masih membentur tiang gawang. Skor 2-0 untuk The Blues bertahan hingga laga usai.

Berkat kemenangan ini, Chelsea memastikan diri lolos ke babak 16 besar sebagai juara Grup G dengan perolehan 13 poin. Sementara itu, Porto harus terlempar ke Liga Europa setelah menempati posisi ketiga klasemen akhir. Mereka disalip Dynamo Kiev yang mengumpulkan 11 poin setelah di saat bersamaan menang 1-0 atas Maccabi Tel Aviv.

Advertisement

Susunan pemain Chelsea vs Porto:

Chelsea: Courtois, Ivanovic, Zouma, Terry, Azpilicueta, Ramires, Oscar (Pedro 81′), Hazard (Hazard 90′), Matic, Willian, Costa (Mikel 86′)

Porto: Casillas, Maxi Pereira (Neves 57′), Martins Indi, Maicon, Marcano, Layún, Brahimi, Herrera (Tello 71′), Danilo, Imbula (Aboubakar 56′), Corona

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif