Sport
Rabu, 18 April 2012 - 19:34 WIB

Liga Champions Chelsea vs Barcelona, PETR CECH Tidak Takut Hadapi MESSI

Redaksi Solopos.com  /  Budi Cahyono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petr Cech Penjaga gawang Chelsea (dok Solopos)

Petr Cech Penjaga gawang Chelsea (dok Solopos)

LONDON: Penjaga gawang Chelsea, Petr Cech, yakin Tim Biru itu dapat menghentikan permainan playmaker brilian Barcelona Lionel Messi, ketika mereka berhadapan dalam semi final Liga Champions di London, Kamis dinihari WIB.

Advertisement

Pemain dari Argentina itu dianggap sebagai pemain paling piawai dalam tim tersebut dibanding para pemain lain yang bermain dalam klub sepak bola saat ini. Tapi Cech mengatakan bahwa Messi “hanyalah manusia biasa” dan tim juara Eropa Barcelona itu dapat dikalahkan.

“Barcelona memang merupakan tim fantastik dengan generasi pemain yang hebat dan dia (Messi) merupakan salah satu pengecualian di antara pengecualian para pemain hebat. Dia bahkan lebih bagus dari yang lainnya,” kata Cech dalam laman pribadinya, seperti dikutip AFP.

“Messi dalam bentuk penampilannya saat ini amat hebat dan amat mengancam. Tidak dapat dipungkiri lagi, ia merupakan salah satu pemain terbaik dunia saat ini. Tapi seperti saya bilang tadi, tidak ada tim yang tidak dapat dikalahkan,” katanya.

Advertisement

“Teknik mengolah bolanya luar biasa dan yang lebih penting lagi ia dapat mengembangkan irama permainan. Pada momen dan situsi tertentu, ia dapat menemukan solusi. Banyak cara Messi untuk mengakhiri ujung serangan mereka,” katanya.

“Pada sisi lain, ia juga merupakan manusia biasa dan bila bentuk penampilan kami 100 persen, kami dapat membela diri kami di hadapannya,” katanya.

Cech menambahkan, “Mereka (Barcelona) merupakan tim besar dan favorit di Liga Champions. Mereka mencoba mempertahankan piala itu tetapi segala sesuatunya bisa saja terjadi.”

Advertisement

“Kami memiliki dua pertandingan sehingga dapat saja kami membalikkan anggapan tim favorit itu,” katanya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif