SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Liga Champions Grup E antara Barcelona vs Bayer Leverkusen berakhir dengan kemenangan Barca 2-1.

Solopos.com, BARCELONA — Sempat tertinggal dari tim tamu Bayer Leverkusen, Barcelona akhirnya mampu menyamakan skor dan berbalik menang 2-1 dalam tempo 10 menit akhir pada laga matchday dua Liga Champions.

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Dalam pertandingan di Camp Nou, Rabu (30/9/2015) dinihari WIB, Leverkusen yang datang bertamu sukses menutup paruh pertama laga dengan keunggulan berkat gol dari Kyriakos Papadopoulos di pertengahan babak tersebut.

Tekanan demi tekanan lantas dilancarkan Barca yang tampil tanpa Messi, walaupun hal itu baru berbuah di menit ke-80 melalui pemain pengganti Sergi Roberto. Dalam rentang dua menit, Blaugrana lalu memastikan kemenangan lewat gol Luis Suarez.

Hasil itu membuat Barca kini mengoleksi 4 poin dari dua pertandingan di Grup E. Sedangkan Leverkusen masih terpaku pada raihan 3 poin. Barca pun sementara memuncaki klasemen grup ini, diikuti Leverkusen dan BATE Borisov yang sama-sama punya 3 poin, dan AS Roma (1 poin).

Seperti dilansir detiksport tertinggal di menit ke-22. Diawali dari sepak pojok yang diambil Hakan Calhanoglu, bola dilayangkan ke depan gawang untuk kemudian ditanduk Kyriakos Papadopoulos dari jarak dekat.

Leverkusen memulai babak kedua dengan sebuah peluang emas setelah Chicharito mendapatkan bola di depan gawang Barca, walaupun sepakannya membuat si kulit bundar melambung jauh dari bidang sasaran.

Di menit ke-76, Sergi Roberto yang baru masuk beberapa menit sebelumnya melambungkan bola ke arah Neymar di tiang jauh. Yang dituju kemudian melanjutkan dengan tembakan kendatipun sepakannya tidak membuahkan hasil yang diinginkan.

Barulah di menit ke-80 Barca mampu menyamakan skor. Dari kiri Jordi Alba mengirim bola ke kotak penalti untuk disambut Luis Suarez, walau kiper Leno masih bisa memblok. Sergi Roberto lantas dengan sigap menyambut bola muntah untuk mencetak gol.

Dua menit setelahnya Barca malah mampu berbalik unggul. Dari dalam kotak penalti, Suarez menyambut sodoran bola ke arahnya dengan sontekan yang membuat bola melayang untuk kemudian bersarang di bagian atas dalam gawang Leverkusen. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain
Barcelona:
Ter Stegen; Dani Alves, Pique, Mascherano, Mathieu, Rakitic (Sergi 72′), Busquets, Iniesta (Alba 60′), Sandro (El Haddadi 63′), Suarez, Neymar

Leverkusen: Leno; Donati, Tah, Papadopoulos, Wendell, Bender, Kramer, Kampl, Calhanoglu, Bellarabi (Brandt ’66’), Chicharito (Kiessling 55′).

Pemain Barcelona Suarez (ki) rayakan gol bersama Jordi Alba saat mengalahkan Leverkusen. JIBI/Rtr/Al

Pemain Barcelona Suarez (ki) rayakan gol bersama Jordi Alba saat mengalahkan Leverkusen. JIBI/Rtr/Al

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya