SOLOPOS.COM - Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti. (REUTERS/Heinz-Peter Bader)

Liga Europa menyajikan kemenangan AS Roma atas Austria Wina.

Solopos.com, WINA – AS Roma memetik kemenangan di matchday keempat Liga Europa saat bertandang ke markas Austria Wina. Namun, pelatih ROma, Luciano Spaletti tak cukup senang dengan kemenangan tersebut karena Roma kebobolan dua gol.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Dalam pertandingan yang digelar di Ernst Happel Stadium, Jumat (4/11/2016) dinihari WIB, Roma menang dengan skor 4-2. Roma dikejutkan gol tuan rumah di menit ke-2 oleh Olarenwaju Kayode. Namun Edin Dzeko dan Daniele De Rossi membuat gol, sehingga Roma mampu membalikkan kedudukan hingga akhir babak pertama.

Di babak kedua, Roma menambah gol lewat gol kedua Dzeko di menit ke-65 dan Radja Nainggolan di menit ke-78. Austria Wina mampu memperkecil kedudukan menjadi 2-4 setelah Alexander Gruenwald membuat gol di menit ke-89.

Spaletti tetap menyanjung anak asuhnya yang mampu membalikkan kedudukan setelah tertinggal lebih dulu. Namun ia menyayangkan gol kedua Austria Wina di pengujung laga. Menurutnya, hal itu tak seharusnya terjadi.

“Itu adalah pergerakan yang cepat dari mereka di sisi kanan untuk membuat skor 1-0. Mereka punya sejumlah pemain sayap yang bagus. Pertahanan kami tampil sangat baik malam ini,” kata Spalletti seperti dilansir situs resmi klub.

“Seperti yang sudah saya katakan, gol pertama mereka berasal dari pergerakan yang bagus dan yang kedua tercipta saat laga bisa dibilang selesai. Meski demikian, kami tidak mau kebobolan gol-gol semacam itu, Anda bisa melihat kami sedikit mengendur.”

“Itu menyebalkan dan memang demikian. Kami perlu memastikan diri tak kebobolan gol-gol seperti itu,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya