SOLOPOS.COM - Pelatih baru Liverpool Jurgen Klopp akan menghadapi tantangan pertama di Anfield. JIBI/Rtr

Liga Europa match day ke-3 bakal menjadi tantangan pertama manajer baru Liverpool Klopp di Anfield.

Solopos.com, LIVERPOOL — Jurgen Klopp diharapkan mampu mengakhiri paceklik kemenangan Liverpool di Liga Euro saat menjamu Rubin Kazan di Anfield, Livepool, Jumat (23/10/2015) dini hari WIB.

Promosi Moncernya Industri Gaming, Indonesia Juara Asia dan Libas Kejuaraan Dunia

Ini akan menjadi penampilan pertama bos anyar Liverpool itu di Anfield sejak resmi menggantikan Brendan Rodgers, awal bulan ini. Klopp mengawali debut bersama The Reds, julukan Liverpool, saat meraih hasil imbang 0-0 di kandang Tottenham Hotspur, Sabtu (17/10/2015).

Liverpool tertahan di peringkat kedua klasemen sementar Grup B setelah hanya mampu meraih dua poin dari dua laga pertama. Klub Merseyside itu menuai hasil imbang 1-1 saat melawan Bordeaux di laga pembuka, 18 September lalu. The Reds juga gagal memanfaatkan laga kandang melawan Sion yang berakhir dengan skor 1-1, Jumat (2/10/2015).

Kedatangan Klopp membawa aura optimistis di Anfield. Mantan pelatih Borussia Dortmund itu diyakini mampu membawa Liverpool kembali ke papan atas, baik di Liga Premier maupun kompetisi Eropa.

Akan tetapi, gelandang Liverpool, James Milner, menilai butuh beberapa waktu bagi Klopp untuk menerapkan taktiknya di lapangan. “Dia [Klopp] datang untuk berusaha dan menerapkan idenya, tapi itu membutuhkan waktu. Dia mengatakan hanya bisa memberi yang terbaik karena dia tidak bisa mengubah segalanya. Akan membutuhkan beberapa bulan untuk melihat apa yang dia inginkan tapi ini adalah start yang positif,” tutur Milner, seperti dilansir soccerway.com, Rabu (21/10/2015).

Milner mengenakan ban kapten The Reds untuk menggantikan Jordan Henderson yang tengah direcoki cedera. Tim tuan rumah juga masih harus tampil tampil tanpa Danny Ings, Roberto Firmino, Jordan Rossiter, dan Joe Gomez, karena cedera. Duo penyerang, Christian Benteke dan Daniel Sturridge juga diragukan tampil. Namun, bek Dejan Lovren diharapkan bisa merumput kembali setelah pulih dari cedera kaki.

Kendati kehilangan banyak pemain, Milner yakin Klopp mampu mengatasi krisis Liverpool. Dia merasa arahan Klopp di tepi lapangan selama pertandingan sangat membantu para pemain mengumpulkan semangat.

Sama halnya dengan Liverpool, Rubin juga berganti pelatih setelah menelan hasil mengecewakan musim ini. Klub Rusia itu memecat Rinat Bilyaletdinov dan mendapuk Valeriy Chaly sebagai pelatih anyar, September lalu.

Kini, pasukan Valeriy Chaly itu terbenam di dasar klasemen Grup B dengan raihan satu poin. Rubin berharap mampu meraih hasil positif di Anfield meski tidak akan mendapatkan dukungan dari suporter mereka karena tidak mendapatkan jatah tiket dalam laga ini. (Tri Indriawati/JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya