Sport
Minggu, 13 Desember 2015 - 21:25 WIB

LIGA INGGRIS 2015/2016 : MU Disarankan Pecat Van Gaal Jika Gagal Juara

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Liga Inggris 2015/2016 menyajikan kekalahan Manchester United dari Bournemouth.

Solopos.com, MANCHESTER – Louis Van Gaal kini tengah mendapat sorotan. Hal itu tak terlepas dari performa Manchester United yang meredup. Bahkan MU disarankan untuk memecat Van Gaal apabila mereka gagal juara Liga Inggris 2015/2016.

Advertisement

Hal tersebut diutarakan mantan pemain MU, Robbie Savage. Menurutnya kegagalan MU menembus fase konck-out Liga Champions 2015/2016 telah memberi ancaman bagi posisi Van Gaal di kursi kepelatihan MU. Hanya juara Liga Inggris 2015/2016 yang dianggap mampu mempertahankan Van Gaal di Old Trafford.

Terlebih, performa MU tengah menurun. Setelah kalah dari Wolfsburg di Liga Champions, MU kembali tumbang saat melawat ke markas Bournemouth di pekan ke-16 Liga Champions 2015/2016. Akibatnya Setan Merah tak beranjak dari posisi keempat klasemen dengan nilai 29.

“Setelah hasil yang memalukan di Volswagen Arena [kandang Wolfsburg], maka mari kita berikan penilaian kembali terhadap kualitas Louis van Gaal sebagai manajer Manchester United,” papar Savage seperti dilansir Mirror.co.uk, Minggu (13/12/2015).

Advertisement

“Jika ia masih ingin menjabat status itu, maka Van Gaal harus melakukan penebusan dosanya di Liga Champions dengan membawa klub ini menjadi penguasa Premier League,” imbuh dia.

“Dan apabila ia kembali gagal meraih prestasi itu, saya rasa tak ada masa depan Van Gaal di Manchester United. Bahkan jika akhirnya ia mampu menjuarai FA Cup di akhir musim nanti, itu takkan mengubah pandangan seluruh orang terhadap kualitasnya,” pungkas Savage.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif