SOLOPOS.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. (REUTERS/ Phil Noble)

Liga Inggris diwarnai dengan kekalahan Manchester City dari Liverpool.

Solopos.com, LIVERPOOL – Manchester City menelan kekalahan saat menghadapi Liverpool dalam lanjutan pekan ke-19 Liga Premier Inggris. Pelatih City, Josep Guardiola, menyebut timnya harus tetap tenang.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Dalam laga yang dilangsungkan di Anfield, Minggu (1/1/2017) dini hari WIB, City kalah dengan skor tipis 1-0. Satu-satunya gol The Reds itu diciptakan oleh Gioginio Wijnaldum di menit kedelapan setelah menerima umpan Adam Lallana.

Kekalahan itu tentu membuat City kian tertinggal dari Chelsea yang menjadi pemuncak klasemen. Kendati demikian, Guardiola meminta timnya untuk tetap tenang. Menurutnya, masih ada banyak yang perlu diperjuangkan terutama di ajang-ajang lain seperti Liga Champions dan Piala FA.

Kekalahan tersebut memang tak membuat posisi City berubah dan tetap di urutan ketiga dengan koleksi 39 poin. Namun mereka sudah tertinggal 10 poin dari Chelsea di puncak klasemen. Sementara dengan Liverpool yang berada di posisi kedua, The Citizens tertinggal empat poin.

Di sisi lain, mereka juga bisa saja melorot ke urutan kelima karena dua pesaing mereka, Arsenal dan Tottenham Hotspur, baru akan bertanding Minggu malam WIB. Jika Arsenal dan Tottenham menang, posisi City sudah pasti merosot.

“Ada begitu banyak hal untuk diperjuangkan. Premier League, Liga Champions, Piala FA, kelolosan untuk Liga Champions musim depan,” kata Guardiola seperti dikutip dari Soccerway.

“Ketika tinggal satu atau dua bulan tersisa, kami akan melihat posisi kami dan kemudian menentukan target.”

“Setelah sebuah kekalahan di liga pada hari terakhir sebuah tahun, kesimpulannya selalu ‘ini bisa lebih baik’. Cara mereka berlatih, saya puas melihatnya. Saya senang bekerja dengan anak-anak ini dan cara mereka mencoba melakukan berbagai hal,” tuntasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya