SOLOPOS.COM - Stadion Old Trafford (Reuters/Nigel Roddis)

Liga Inggris selalu menyajikan tontonan yang asyik untuk dilihat. Akan tetapi hal ini tidak berlaku di Stadion Old Trafford, kandang Manchester United. Stadion itu menjadi tempat paling membosankan, karena Setan Merah jarang mencetak gol di kandang.

 
Harianjogja.com, MANCHESTER — Kandang klub Liga Primer Inggris, Manchester United, Old Trafford dinilai menjadi stadion yang paling membosankan untuk menyaksikan pertandingan sepak bola.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

Laman TheSun, Rabu (30/12/2015) melaporkan, buruknya penampilan Setan Merah, membuat stadion di Manchester tersebut menjadi tempat yang paling membosankan. Dalam semusim terakhir, anak asuh Van Gall hanya mampu mencetak 13 gol. Artinya, raihan gol dari Manchester United kalah dari empat tim divisi liga yang ada di Inggris.

Adapun tempat yang paling banyak terjadi gol terjadi di Stadion klub League One, Peterborough dengan 45 gol. Sedangkan Manchester City dan Everton, memimpin untuk Premier League dengan 41 gol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya