SOLOPOS.COM - Hugo Lloris (Reuters / Andrew Couldridge)

Liga Inggris diwarnai dengan Tottenham Hotspur yang menempel ketat Manchester City.

Solopos.com, LONDON – Tottenham Hotspur berhasil menundukkan Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris, akhir pekan kemarin. Hal itu membuat Spurs diprediksi akan bertarung dalam perebutan juara seperti musim lalu. Kapten Spurs, Hugo Lloris, pun optimistis timnya bisa juara asalkan bisa menjaga level.

Promosi Berteman dengan Merapi yang Tak Pernah Berhenti Bergemuruh

Spurs mengalahkan City di White Hart Lane, Minggu (2/10/2016) malam WIB, dengan skor 2-0. Kemenangan itu membuat Spurs menduduki posisi kedua dengan 17 poin, tertinggal satu poin dari City yang mengoleksi 18 poin. Spurs pun memutuskan rentetan kemenangan City di Liga Premier Inggris musim ini.

Catatan bagus Spurs lainnya adalah dia menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan. Tim polesan Mauricio Pochettino itu meraih lima kemenangan dan dua hasil imbang dari tujuh laga. Selain itu, Spurs juga menjadi tim yang paling sedikit kebobolan dengan tiga gol.

Lloris menyebut penampilan timnya kini penuh energi karena memiliki antusiasme yang besar setelah musim lalu menduduki posisi ketiga. Dia yakin timnya bisa menjadi juara Liga Inggris musim ini asalkan mampu menjaga energi tersebut.

“Sepak bola itu selalu soal semangat, soal performa tim dan ini sempurna. Selama kami menjaga mentalitas dan semangat yang sama, kami punya ambisi,” kata Lloris seperti dilansir Express.co.uk, Selasa (4/10/2016).

“Kami punya tim muda dengan talenta besar, tapi kami harus memastikan setiap harinya kami tidak mengubah pikiran, melainkan selalu sama. Berkat pelatih, staf, dan para pemain, kami semua terlibat dan semangat tim ini fantastis. Kami bekerja sangat keras setiap harinya dan bagi kami tidaklah mengejutkan ada di level ini. Kami melakukan banyak pekerjaan. Dan ini soal keyakinan,” terangnya.

“Segalanya mungkin terjadi. Kami mencoba tampil sangat agresif di awal tiap pertandingan. Kami mencoba memberikan tekanan besar ke tim-tim lawan dan kami dihadiahi dua gol melawan City. Kami sangat bangga dan puas,” tutup kiper yang juga menjabat sebagai kapten tim itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya