SOLOPOS.COM - Liverpool (JIBI/REUTERS/Phil Noble)

Liga Inggris akan menyajikan duel Liverpool vs Tottenham Hotspur.

Solopos.com, LIVERPOOL – Liverpool akan menghadapi tim kuat Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Premier Inggris akhir pekan ini. Kapten The Reds, Jordan Henderson, berharap timnya bisa memetik kemenangan sekaligus mencatatkan clean sheet.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Duel Liverpool kontra Tottenham akan dilangsungkan di Stadion Anfield, Minggu (4/2/2018) malam WIB. Liverpool memiliki bekal bagus setelah membekuk Hudderfield Town pada laga tengah pekan. Mereka menang dengan skor 3-0 berkat gol Emre Can, Roberto Firmino, dan Mohamed Salah.

Liverpool pun kini menduduki posisi ketiga klasemen dengan koleksi 50 poin. Mereka hanya terpaut tiga poin dari Manchester United di posisi kedua dan memiliki poin sama dengan Chelsea di posisi keempat. Sementara dengan Tottenham yang berada di posisi kelima, Liverpool cuma unggul dua poin.

“Spurs punya pemain yang hebat dan skuat yang fantastis. Tapi kami tak sabar melihat apa yang bisa kami lakukan setelah apa yang dilewati beberapa bulan terakhir musim ini. Ini tes yang penting buat kami. tapi saya rasa kami siap,” jelas Henderson seperti dilansir Daily Mail, Jumat (2/2/2018).

“Kami harus memastikan performa seperti melawan Huddersfield menjadi kebiasaan. Poin perbedaannya tidak masalah. Spurs tim yang bagus, tim papan atas. Tapi setelah laga melawan Huddersfield, kami harus yakin saat menuju pertandingan dan kembali tampil bagus,” sambungnya.

Clean sheet juga hal yang penting bagi kami. Mendapatkannya saat menghadapi Huddersfield ketika tandang sangat membanggakan. Kami harus melanjutkan mental seperti itu. Berharap bisa melakukannya di sisa musim ini,” tutup Henderson.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya