SOLOPOS.COM - Kontrak pelatih Juventus Massimiliano Allegri ini akan diperpanjang hingga 2017. Ist/skysports.com

Liga Italia 2015/2016 kian seru setelah Hernanes berlabuh ke Juventus dari Inter Milan.

Solopos.com, TURIN – Juventus menghadirkan dua pemain anyar jelang ditutupnya jendela transfer musim panas kemarin. Mereka adalah Hernanes dan Mario Leminas.

Promosi Pramudya Kusumawardana Bukti Kejamnya Netizen Indonesia

Manajer Massimiliano Allegri menganggap keduanya bisa menjaga kedalaman skuat Si Nyonya Tua. Allegri juga mengharapkan Hernanes bisa mencetak banyak gol meski dia bermain di posisi gelandang.

“Kami sekarang memiliki tim yang kompetitif serta kedalaman di beberapa sektor,” ujar Allegri seperti dilansir Football Italia, Kamis (3/9/2015).

“Beberapa pemain penting kami mengalami cedera, namun sejumlah pemain telah mulai bergabung. Morata sudah kembali, begitu juga dengan Marchisio dan Khedira yang menambah lengkap lini tengah kami,” tambah Allegri.

“Menegnai Hernanes, saya mengharapkan banyak gol darinya. Dia adalah pemain penting, dia juga merupakan bagian dari Timnas Brasil dan saya percaya dia akan memberikan yang terbaik untuk kami,” lanjut eks pelatih AC Milan itu.

Allegri menambahkan Hernanes memiliki pengalaman, kualitas, dan teknik yang baik. Dia juga kerap mencetak gol serta mengambil tendangan bebas.

Sementara Lemina disebutnya sebagai anak muda yang berkualitas. “Lemina tentu membutuhkan waktu untuk berkembang,” kata Allegri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya