SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Liga Italia 2015/2016 menyajikan hasil imbang antara AS Roma melawan AC Milan.

Solopos.com, ROMA – AS Roma gagal meraup poin penuh kala menjamu AC Milan di Stadion Olimpico, Minggu (10/1/2016) dini hari WIB. Laga di pekan ke-19 Liga Italia 2015/2016 itu berakhir imbang dengan skor 1-1.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

AS Roma tampil apik di babak pertama dan mampu mencetak gol cepat di menit ke-4. Antonio Rudiger mampu meneruskan tendangan bebas Miralem Pjanic menjadi gol. Namun mereka tampil tak baik di babak kedua hingga Milan mampu menyamakan kedudukan melalui Jurac Kucka.

Pelatih Roma, Rudi Garcia, menyesalkan timnya justru mengendur di babak kedua. Selain itu dia juga mengaku kecewa dengan gagalnya Roma dalam memetik kemenangan. Itu membuat Roma kembali tak konsisten karena baru menang dua kali dalam delapan pertandingan terakhir di Liga Italia 2015/2016.

“Kami pantas memenangi babak pertama dan layak kalah di babak kedua. Tidak ada konsistensi, kami memulai dengan begitu kuat dan punya lebih banyak peluang setelah gol,” ujar Garcia seperti dilansir Soccerway, Minggu (10/1/2016).

“Setelah jeda, kami lupa gaya sepakbola kami, tidak ada yang bagus secara teknik, taktik, atau fisik. Kami hanya harus bekerja dan bertanya pada diri sendiri beberapa pertanyaan sehingga kami bisa lebih baik,” imbuh dia.

“Kami harus bermain seperti kami di babak pertama, bahkan harusnya lebih baik. Tapi itu tidak terjadi. Wajar jika fans tidak senang dengan penampilan babak kedua. Saya bilang kepada anak-anak kita bisa dan harus lebih baik. Anda tidak menang tanpa konsistensi, bahkan dalam satu pertandingan,” lanjut manajer asal Prancis tersebut.

Hasil imbang itu membuat Roma tertahan di posisi kelima klasemen sementara Liga Italia 2015/2016 dengan nilai 34. Mereka terpaut lima poin dari Inter Milan di puncak klasemen yang baru akan bermain Minggu (1/10/2016) malam WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya