SOLOPOS.COM - Juventus merayakan kemenangan. (REUTERS/Giorgio Perottino)

Liga Italia bakal bergulir kembali akhir pekan ini.

Solopos.com, TURIN – Juventus mengincar kemenangan perdana di tahun 2017. Hal itu dianggap bisa menjadi momentum yang bagus untuk terus melaju hingga akhir musim nanti.

Promosi Moncernya Industri Gaming, Indonesia Juara Asia dan Libas Kejuaraan Dunia

Liga Italia sendiri baru akan kembali bergulir pada akhir pekan nanti, setelah libur Natal dan tahun baru. Juve akan menjamu Bologna di Juventus Stadium, Minggu (8/1/2017). Di atas kertas, Juve tentu diunggulkan di laga ini.

Juve menduduki posisi puncak klasemen sementara Liga Italia. Sementara Bologna berada di peringkat ke-15 dan berjarak 22 poin dari Juve. Kendati demikian, Juve tak boleh menganggap remeh. Pasalanya, di musim lalu Bologna mampu menahan imbang Bianconerri.

“Rasanya menynangkan untuk memulai lagi di stadion kami, dengan fans di belakang kami. Kami harus siap untuk sebuah pertandingan yang sulit dan dengan dukungan fans akan memberikan dorongan tambahan bagi kami,” ujar gelandang Juve, Claudio Marchisio seperti dikutip dari Football Italia, Selasa (3/1/2017).

“Kami akan melawan sebuah tim yang juga ingin memulai dengan baik, dan kami semua tahu bahwa pertandingan pertama setelah jeda kompetisi tidak pernah mudah,” lanjut Marchisio.

“Belum lagi tim-tim yang diasuh [Roberto] Donadoni selalu membuat kami dalam masalah, dan kami harus ingat juga bahwa hasil seri terakhir kami juga melawan Bologna setahun yang lalu. Kami mesti memastikan bahwa kami memulai tahun dengan benar,” tutup Marchisio.

Ya, Roberto Donadoni yang kini menjadi Bologna memang tak pernah kalah dalam dua pertandingan terakhir melawan Juve. Dia juga sempat membawa Parma mengalahkan Juve dengan skor 1-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya