SOLOPOS.COM - Rodgers dan Suarez kompak (JIBI/liverpoolecho.co.uk)

Solopos.com, LIVERPOOL – Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, merindukan keberadaan Luis Suarez. Rodgers merasa kehadiran Suarez bisa membuat perbedaan dan mencegah timnya dari kekalahan perdananya musim ini saat dibekuk Southampton 0-1 di Anfield, Sabtu (21/9/2013).

Suarez harus menjalani hukuman terakhirnya, setelah mendapat larangan tampil 10 laga karena menggigit bek Chelsea, Branislav Ivanovic, musim lalu. Meski tak bisa dimainkan, striker internasional Uruguay itu pun turut hadir di pinggir lapangan dan menyaksikan timnya takluk karena gol tandukan dari Dejan Lovren di babak kedua.

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Rodgers merasa bahwa kehadiran Suarez mampu membuat perubahan dari kekalahan menjadi kemenangan.

“Pada hari seperti hari ini, pemain seperti dia bisa membuat perbedaan,” ujar Rodgers dikutip Soccerway, Minggu (22/9/2013).

“Akan sangat hebat memilikinya kembali. Hal positif terbesar dari hari ini adalah bahwa hukumannya telah selesai.”

“Dia dalam kondisi yang baik, dia telah memainkan games dan melakukan penyesuaian dengan tim. Dia tak 100 persen tapi dia merupakan pekerja dan petarung. Jadi dia hanya perlu mendapatkan pertandingan untuk membawanya kembali ke kecepatan penuh.”

Rodgers memainkan empat bek tengah di lini pertahanannya saat menghadapi Soton, julukan Southampton, dengan memberikan posisi full back pada Kolo Toured an Mamado Sahko.

Dengan adanya empat bek tengah, praktis The Reds tak menurunkan satu pun bek sayap. Rodgers mengambil risiko ini karena banyaknya pemain wingback yang cedera, meskipun dalam daftar pemain pengganti terdapat Andre Wisdom, Martin Kelly serta Luis Enriqu,

“Itu tidak membantu, tapi itulah yang kami miliki dalam skuat ini,” ujar Rodgers.

“Kami memiliki beberapa pemain cedera. Glen Johnson keluar karena cedera dan Martin Kelli baru pulih dan berupaya mendapatkan kebugarannya. Jose Enrique memiliki sedikit masalah pada lututnya. Jadi kami akan berusaha dan mengaturnya untuk menghadapi beberapa laga ke depan.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya