Sport
Jumat, 18 September 2015 - 06:25 WIB

LIGA SANTRI NUSANTARA : Al Barokah Segel Tiket Semifinal

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Al Barokah Klaten (tengah) diadang dua pemain Al Huda Boyolali dalam laga Liga Santri Nusantara di Lapangan Kota Barat, Solo, Rabu (16/9). JIBI/Solopos/Sunaryo Haryo Bayu

Liga Santri Nusantara tingkat Jateng di Lapangan Kota Barat membawa Al Barokah segel tiket semifinal.

Solopos.com, SOLO — Kesebelasan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Barokah, Daleman, Wonosari, Klaten, memastikan langkahnya ke babak semifinal Liga Santri Nusantara (LSN) U-17 Zona Jateng 1. Kepastian ini diperoleh Al Barokah setelah pada laga keduanya di penyisihan Grup D menundukkan Al Muayyad Solo dengan skor 3-0 di Lapangan Kota Barat, Solo, Kamis (17/8/2015).

Advertisement

Ketiga gol Al Barokah dua di antaranya tercipta dari kaki Rifa’i pada menit ke-11 dan 14. Sementara, satu gol lainnya dilesakkan M. Shihab pada menit ke-47 atau tiga menit jelang laga berakhir.

Berkat kemenangan ini, Al Barokah pun semakin kokoh di puncak klasemen Grup D dengan torehan enam poin hasil dari dua kali kemenangan. Dengan regulasi turnamen yang hanya mengambil satu tim dalam tiap grup untuk melaju ke final, posisi puncak klasemen itu pun sudah membuat Al Barokah sepenuhnya aman.

Pelatih Al Barokah, Wito, tidak menyangka jika timnya mampu melenggang ke babak semifinal dengan mulus. Sebab, persiapan timnya menghadapi turnamen ini terbilang mepet, hanya sekitar satu pekan.

Advertisement

“Semua pemain kami berasal dari kampung dan sebelumnya tidak pernah belajar bermain bola di SSB [Sekolah Sepak Bola]. Tapi, ternyata semangat mereka lebih besar dari kemampuannya. Alhasil, kami pun bisa melaju ke semifinal tanpa adangan berarti,” ujar Wito saat dijumpai Espos, seusai laga.

Dengan kemenangan ini, Al Barokah tinggal menantikan lawan yang akan dihadapinya di babak semifinal nanti. Drawing atau pengundian babak semifinal akan digelar Sabtu (19/9/2015) nanti.

Sementara itu, pada penyisihan lainnya, di Grup A, Nurul Islam Boyolali gagal mempertahankan tren positifnya. Setelah pada laga perdana, Rabu, mampu meraup poin penuh lewat kemenangan atas Al Muttaqiin PSS Klaten 2-1, kini Nurul Islam justru takluk dengan skor telak dari Mamba’ul Hikmah Wonogiri 1-4.

Advertisement

Berkat kekalahan ini, kans Nurul Islam melenggang ke semifinal pun menipis karena turun satu peringkat ke urutan kedua, digeser oleh Mamba’ul Hikmah yang juga mengemas tiga poin, tapi lebih unggul dalam produktifitas gol. (Imam Yuda Saputra/JIBI/Solopos)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif