Sport
Senin, 28 Desember 2015 - 00:15 WIB

LIGA SPANYOL 2015/2016 : Navas (Masih) Percaya Madrid Sukses Musim Ini

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kiper timnas Kosta Rika Keylor Navas akhirnya kembali ke klubnya, Real Madrid, karena cedera. Ist/dok

Liga Spanyol 2015/2016 menyajikan Real Madrid yang berada di posisi ketiga klasemen sementara.

Solopos.com, MADRID – Kiper Real Madrid, Keylor Navas, percaya timnya bakal meraih kesuksesan musim ini. Navas menilai kini timnya memiliki ikatan kuat untuk bersatu dan meraih kemenangan.

Advertisement

Di ajang Liga Spanyol 2015/2016, Madrid masih berada di posisi ketiga di bawah Barcelona dan Atletico Madrid. Los Blancos mengoleksi 33 poin terpaut dua poin dari Atletico dan Barcelona. Hanya saja, Barca masih memiliki satu laga yang belum dilakoni lantaran mengikuti Piala Dunia Antarklub.

Di ajang Copa del Rey, Madrid harus rela tersingkir karena didiskualifikasi oleh federasi sepak bola setempat. Hal itu lantaran Madrid memainkan Denis Cheryshev yang masih mendapat hukuman larangan bertanding.

Sementara di ajang Liga Champions, Madrid berhasil melangkah ke babak 16 besar. Mereka akan bertemu dengan raksasa Italia, AS Roma. Navas bertekad memenangi sisa turnamen atau kompetisi yang masih dijalani Madrid musim ini.

Advertisement

“Kami sepenuhnya menyadari tantangan yang kami hadapi. Kami melakukan pekerjaan yang besar setiap hari,’ papar Navas di situs resmi klub, dilansir Soccerway, Minggu (27/12/2015).

“Mungkin benar dalam beberapa pertandingan kami belum menemukan gasil yang besar. Namun saya yakin kami berada pada jalur yang tepat. Dan pada akhir musim fans akan merasa sangat bangga dengan kami,’ imbuhnya.

“Pekerjaan yang kami lakukan benar-benar bagus. Harapannya kami akan berjuang untuk segalanya dan saya yakin Real Madrid akan melakukan itu,” lanjut kiper Timnas Kosta Rika tersebut.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif