SOLOPOS.COM - Pemain Barcelona Luis Suarez (kanan) melakukan selebrasi bersama kawan setimnya Neymar seusai membuat gol penentu kemenangan melawan Bayer Leverkusen. JIBI/Reuters/Sergio Perez

Liga Spanyol 2015/2016 akan menyajikan laga Barcelona kontra Granada.

Solopos.com, BARCELONA – Barcelona berpeluang untuk merebut puncak klasemen dari tangan Atletico Madrid. Syaratnya, mereka harus mampu mengalahkan Granada pada pekan ke-19 Liga Spanyol 2015/2016, yang akan disiarkan langsung Orange TV Festival, Sabtu (9/1/2016) pukul 22.00 WIB.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Kemenangan akan mengantarkan Barca yang kini menempati posisi kedua naik ke puncak klasemen sementara. Mereka hanya selisih satu poin dari Atletico yang baru akan bertanding satu hari berikutnya. Barca sendiri masih memiliki tabungan satu pertandingan karena ikut dalam turnamen Piala Dunia Antarklub beberapa waktu lalu.

Menghadapi Granada, Barca berbekal kemenangan 4-1 dari Espanyol di ajang Copa Del Rey. Namun, di pentas Liga Spanyol 2015/2016 pekan kemarin, Barca hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan tim yang sama. Dalam enam partai terakhir di Liga, Barca belum terkalahkan dengan meraih tiga kemenangan dan tiga kekalahan.

Kekuatan mereka juga semakin mumpuni, setelah Aleiz Vidal dan Arda Turan sudah bisa diturunkan. Pelatih Luis Enrique pun sempat mengaku puas dengan penampilan keduanya saat diturunkan di ajang Copa del Rey.

Seperti diketahui Vidal dan Turan merupakan rekrutan anyar Barca yang baru bisa diturunkan di paruh kedua karena Barca mendapat hukuman dari FIFA.

Di kubu Granada, mereka juga berbekal kemenangan. Di pekan ke-18, secara mengejutkan mereka mampu mengalahkan tim kuat Sevilal dengan skor 2-1. Namun rekor secara keseluruhan Granada terbilang tak cukup baik.

Dalam enam partai terakhir mereka sudah menelan tiga kali kekahalan. Dua berakhir kemenangan dan sekali imbang. Tim polesan Jose Ramon Sandoval itu pun terseok-seok di urutan ke-17 klasemen sementara Liga Spanyol 2015/2016 dengan torehan 17 poin.

Laman Who Scored memprediksi Barca masih terlalu perkasa untuk Granada. Blaugrana diprediksi menang dengan skor 3-1.

Berikut perkiraan susunan pemain Barcelona vs Granada:

Barcelona: Bravo, Mathieu, Vermaelen, Mascherano, Alves, Rakitic, Busquets, Turan, Neymar, Messi, Suarez

Granada: Fernandez, Mainz, Lomban, Doria, Foulquier, Biraghi, Krhin, Perez, Rochina, Success, Penaranda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya