SOLOPOS.COM - Philippe Coutinho (JIBI/REUTERS/Darren Staples)

Liverpool resmi melepas Philippe Coutinho.

Solopos.com, LIVERPOOL – Liverpool tak akan diperkuat oleh Philippe Coutinho lagi di sisa musim ini. Legenda The Reds, Steven Gerrard, pun memberikan komentar terkait situasi tersebut.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

Coutinho hengkang dari Liverpool ke Barcelona. Dia dibeli Barca dengan nilai transfer mencapai 142 juta poundsterling atau setara dengan Rp2,58 triliun. Angka itu menjadikan Coutinho sebagai pemain termahal kedua dunia.

Hengkangnya Coutinho tentu menjadi kerugian tersindiri bagi Liverpool. Hal itu karena si pemain selalu menjadi andalan pelatih Jurgen Klopp. Ditambah lagi, Coutinho sudah menunjukkan ketajamannya musim ini.

Gerrard mengaku tidak terkejut dengan keputusan Coutinho. Menurutnya kepindahan itu hal wajar karena Barcelona memang menjadi impian pemain 25 tahun itu. “Saya masih mencerna hal itu sebagai fans Liverpool,” ungkapnya seperti dilansir BT Sport, Selasa (9/1/2018).

“Saya tidak terkejut dengan hal ini. Saya tahu Liverpool telah melakukan segalanya untuk dapat mempertahankannya dan mereka berjuang keras mempertahankannya hingga musim panas,” sambung Gerrard.

“Namun ketika seorang anak memiliki impian, dari Amerika Selatan, dia ingin bermain ungtuk Barcelona dan dia berpikir ini satu-satunya kesempatan bagi dia untuk mendapatkannya, maka itu sangat sulit untuk dihentikan.”

“Tidak ada keraguan soal itu, Liverpool akan merindukannya. Dia adalah pesepakbola yang menakjubkan, pribadi yang baik dan jujur saja dia tidak menurun ketajaman sama sekali. Saya menghormatgi keputusannnya dan mendoakan yang terbaik untuknya,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya