SOLOPOS.COM - Adam Lallana (Reuters / Darren Staples)

Adam Lallana mengalami cedera.

Solopos.com, LIVERPOOL – Liverpool mendapat kabar buruk jelang laga derby Merseyside melawan Everton dalam lanjutan Liga Premier Inggris. Gelandang andalan mereka, Adam Lallana, mengalami cedera ketika membela Timnas Inggris.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Lallana dimainkan Inggris dalam dua pertandingan internasional pada pekan ini. Dia kemudian kembali ke Liverpool dengan keadaan cedera paha. Belum diketahui secara pasti separah apakah cedera Lallana. Namun dia diprediksi bakal absen selama empat pekan.

Kehilangan Lallana tentu menjadi kerugian besar bagi The Reds. Terlebih pada akhir pekan ini, mereka akan menghadapi partai berat melawan Everton di Anfield, Sabtu (1/4/2017) malam WIB. Selain itu, Everton tengah menunjukkan performa oke belakangan ini.

Lallana sendiri menjadi pilar yang tak tergantikan di skuat Jurgen Klopp. Dia selalu dimainkan sejak menit pertama oleh pelatih asal Jerman tersebut. Lallana tercatat hanya dua kali absen di Liga Premier Inggris, keduanya karena cedera.

Pemain 28 tahun itu pun sudah bermain 31 kali untuk Liverpool di semua ajang dengan koleksi tujuh gol dan tujuh assist. Catatan tersebut menunjukkan betapa pentingnya Lallana bagi Liverpool. Ironisnya, dia bisa saja absen di pertandingan setelah Everton yakni saat menghadapi Bournemouth, Stoke City, West Bromwich Albion, dan Crystal Palace.

Liverpool sendiri tengah membutuhkan poin untuk mengamankan posisi empat besar. Pasalnya, persaingan di papan atas sangat ketat. The Reds kini duduk di posisi keempat dengan koelksi 56 poin dari 29 laga, unggul cuma empat poin dari Manchester United di posisi kelima yang baru memainkan 27 laga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya