Sport
Rabu, 10 Desember 2014 - 23:10 WIB

LIVERPOOL TERSINGKIR : Gagal di Liga Champions, The Reds Berjuang Keras ke 4 Besar EPL

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, LIVERPOOL — Liverpool tersingkir dari Liga Champions setelah bermain imbang dengan Basel di matchday VI. Kini, fokus pun dialihkan ke English Premier League (EPL).

Bertanding di Anfield, Rabu (10/12/2014) dinihari WIB, Liverpool ditahan imbang 1-1 oleh Basel. The Reds tertinggal lebih dulu ketika Fabian Frei membobol gawang mereka di menit ke-25. Tendangan bebas dari Steven Gerrard di menit ke-82 kemudian membuat skor berubah menjadi 1-1.

Advertisement

Liverpool harus puas finis di urutan ketiga Grup B dengan koleksi nilai 5 setelah hanya mengoleksi satu kemenangan, dua kali imbang, dan tiga kali kalah. Mereka pun bakal melanjutkan perjalanan di kompetisi Eropa dengan bermain di Liga Europa.

Sedangkan Basel lolos sebagai runner-up Grup B dengan koleksi nilai 7. Wakil Swiss tersebut menemani Real Madrid yang mengakhiri fase grup dengan catatan sempurna: enam kali menang dari enam kali main.

“Kami harus berusaha untuk bisa bermain di kompetisi ini lagi musim depan,” ujar manajer Liverpool, Brendan Rodgers, seperti dilansir detiksport mengutip BBC.

Advertisement

“Kami belum tertinggal terlalu jauh dari empat besar dan, jika kami masuk ke posisi tersebut, kami bakal lebih baik musim depan.”

Liverpool saat ini duduk di posisi kesembilan klasemen Premier League dengan nilai 21. Mereka hanya tertinggal enam poin di belakang penghuni posisi empat, West Ham United.

Dengan 23 pekan tersisa, Liverpool masih punya kans untuk finis di empat besar. Di sisi lain, ‘Si Merah’ juga bisa bermain di Liga Champions musim depan jika sukses menjuarai Liga Europa musim ini. (JIBI/SOLOPOS)

Advertisement

Ini reaksi para pemain Liverpool saat kalah dalam laga penentuan. Ist/thekoptimes.com

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif