SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)--Persema Malang siap menjanjikan sepak bola atraktif saat menghadapi Solo FC pada laga pembukaan Liga Primer Indonesia (LPI) di Stadion Manahan Solo, Sabtu (8/1).

Di sisi lain Pelatih Persema, Timo Schunemann mengaku lega LPI akhirnya dizinkan digulirkan. “Bukan menang atau kalah yang kami cari. Tetapi dengan lapangan yang bagus ini, saya akan menyajikan sepak bola atraktif. Anak-anak akan mengeluarkan semua kemampuan tekniknya sehingga dapat menghibur penonton,” ujar dia ketika ditemui seusai latihan di Stadion Manahan, Jumat (7/1) pagi.

Promosi Yos Sudarso Gugur di Laut Aru, Misi Gagal yang Memicu Ketegangan AU dan AL

Saat menghadapi Solo FC skuatnya akan main dengan satu-dua sentuhan operan bola-bola pendek dikombinasikan dengan kerja sama tim. Namun pihaknya yang mengaku buta kekuatan Solo FC tak mematok target muluk-muluk, sehingga kedua tim sama-sama memunyai peluang menang 50:50. Di satu sisi dia mengatakan skuatnya akan tampil dengan kekuatan penuh, minus Kim Jeffey Kurniawan.

ian

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya