SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Sergio Aguero (kiri) dikejar pemain Swansea Ben Davies. (JIBI/Reuters/Phil Noble)

Sergio Aguero (kiri) dikejar pemain Swansea Ben Davies. (JIBI/Reuters/Phil Noble)

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Solopos.com, MANCHESTER — Manchester City masih terus menajamkan rekor kemenangannya di kandang musim ini. Terakhir yang jadi “korban” The Citizens adalah Swansea City yang dikalahkan tiga gol tanpa balas.

Menjamu Swansea di pekan ke-13 Liga Inggris di Etihad Stadium, Minggu (1/12/2013) malam WIB, City memperoleh gol-golnya lewat Alvaro Negredo dan dua gol Samir Nasri.

Tambahan tiga poin ini membuat City menyapu bersih tujuh laga kandang mereka musim ini dengan kemenangan, serta bikin 29 gol dan hanya kebobolan dua gol. Sementara itu The Swans terpaku di urutan ke-13 dengan 15 poin.

Delapan menit laga berjalan, seperti dilansir detiksport, gawang Swanse yang dijaga Tremmel akhirnya bobol juga setelah tembakan bebas Negredo melengkung sempurna ke pojok kanan gawang Swansea dan Tremmel hanya terpaku melihat datangnya bola. City unggul 1-0.

Masuk di menit 29 umpan terobosan Samir Nasri menemui Sergio Aguero yang kemudian meneruskan dengan sepakan ke arah gawang, tapi Tremmel mampu menghadangnya.

Dari situ lahirlah sepak pojok, bola mengarah ke Martin Demichelis yang menanduknya tapi mistar gawang menghalangi terjadinya gol. Tak ada lagi gol tercipta dan skor 1-0 tetap bertahan hingga turun minum.

Masuk di babak kedua City masih mendominasi jalannya laga. City memperbesar kunggulan di menit 58 ketika Yaya Toure yang menggiring bola mendekati kotak penalti,melihat pergerakan tanpa bola Nasri.

Ia kemudian menyodorkan bola ke arah rekannya itu dan Nasri mengecoh satu pemain Swansea, sebelum mengirimkan bola ke gawang Tremmel.

Nasri, gelandang timnas Prancis itu mencetak gol keduanya di menit 75 sekaligus membawa City menjauhkan skor jadi 3-0. Zabaleta berlari di sisi kanan dan kemudian melepaskan umpan tarik sebelum dituntaskan Nasri lewat sepakan terarah ke pojok gawang. Skor tersebut tak berubah hingga laga usai.(JIBI/Solopos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya