SOLOPOS.COM - Manchester City akan menjamu Arsenal di stadion Etihad malam ini. Ist/dailymail.co.uk

Solopos.com, MANCHESTER — Dua raksasa sepak bola Inggris, Manchester City dan Arsenal sudah beberapa kalio bertemu. Berikut sejumlah catatan dalam angka dalam pertemuan kedua klub itu.

• 28—Dalam tujuh duel terbaru di Liga Premier antara Manchester City versus Arsenal di Stadion Etihad mampu menghasilkan 28 gol.
• 19—Penyerang Arsenal, Alexis Sanchez, menjadi pemain yang paling sering terlibat dalam proses terciptanya gol di Liga Premier musim ini, yakni 19 kali dengan perincian 12 gol dan tujuh assist.
• 6—Terjadi enam kartu merah dalam sembilan laga terakhir kedua tim di Liga Premier.
• 4—Arsenal mengantongi rekor kurang apik dalam laga tandang di Liga Premier musim ini, dengan empat kali menang, empat kali kalah dan tiga kali imbang dalam 11 pertandingan tandang terakhir.
• 25—Sebaliknya, rekor kandang City di bawah asuhan pelatih Manuel Pellegrini sangat impresif dengan 25 kali menang dalam 29 laga di Liga Premier.
• 2—Arsenal merupakan satu-satunya tim yang mencetak tiga gol pada laga Liga Premier di Stadion Etihad, semenjak City dibesut Pellegrini, yakni ketika mereka kalah 3-6 pada musim lalu.
• 10—Hanya Chelsea yang memenangi laga lebih banyak di kandang City pada ajang Liga Premier, yakni 11 kali, ketimbang Arsenal dengan 10 kali.
• 12—Manchester City tak terkalahkan dalam 12 laga terakhir di Liga Premier, dengan sembilan kali menang dan tiga kali imbang.
• 14—Hanya West Ham United yang mencetak gol sundulan lebih banyak di Liga Premier musim ini, yakni 14 kali, ketimbang Arsenal delapan kali.
• 2—Manchester City kebobolan minimal dua gol pada masing-masing dua laga terakhir di Liga Premier.

Promosi Berteman dengan Merapi yang Tak Pernah Berhenti Bergemuruh

Sumber: Four Four Two/Opta. (hkt/JIBI/Solopos)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya